Kejati Kepri Masuk Lima Besar Kejati Terbaik Se-Indonesia
Oleh : Charles Sitompul
Sabtu | 05-12-2015 | 09:41 WIB
Tim_Sidhak_Karya_Kajagung_RI_edit.jpg
Tim Sidhak Karya Kejaksaan Agung-RI.yang dipimpin Wakil Kejaksaan Agung-RI, Andi Nurmanto saat menyambangi Kejati Kepri (Foto : Charles Sitompul)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Masuk nominasi Kejaksaan Tinggi (Kejati) terbaik dalam penanganan kasus korupsi, Kejati Kepri, di Senggarang, Tanjungpinang, disambangi Tim Sidhak Karya Kejaksaan Agung-RI yang dipimpin langsung Wakil Jaksa Agung Andi Nurmanto.

Wakil Kejaksaan Agung-RI, Andi Nurmanto, mengatakan, kedatangan Tim Sidhak Ka‎rya Kejaksaan Agung RI itu untuk melakukan penilaian akhir terhadap lima Kejati terbaik yang masuk nominator untuk dipilih menjadi Kejati terbaik di seluruh Indonesia tahun 2015.

"‎Kedatangan Tim Sidhak Karya yang saya pimpin ini terdiri dari unsur internal dan eksternal Kejaksaan Agung. Sedangkan tugasnya untuk melakukan penilaian secara langsung di Kejati Kepri sebagai nominator Kejaksaan Tinggi terbaik dari 31 Kejaksaan Tinggi yang ada di Indonesia," ijar Andi Nurmanto di Senggarang, Jum'at (4/12/2015).


Dalam pelaksanaan penilaian itu, Tim akan melihat dan menilai kinerja masing-masing kejaksaan tinggi dari berbagai aspek keunggulanannya. Sedangkan Tim itu sendiri dibentuk berdasarkan penunjukan langsung dari Jaksa Agung RI yang terdiri dari Ketua Komisi Kejaksaan RI Sumarmo, Sekretaris Jaksa Agung Muda Pengawasan Jasman Panjaitan, Sekretaris Jaksa Agung Muda Pembinaan Syaifudin Kasim, Plh Sekretaris Jaksa Agung Muda Intelijen‎ Hidayatullah, Sekretaris Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Umum Soegiarto, dan sejumlah sekretaris Jaksa Agung Muda Bidang Pidana Khusus, Datun dan lainnya.

"Dari eksternal kejaksaan, selain Ketua Komisi Kejaksaan ada juga Tedjo Pramono yang merupakan anggota Komisi Kejaksaan RI juga termasuk Agus Marsono dari Kementerian Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia," terangnya.

Dalam pelaksanaan penilaian, selain melakukan pemeriksaan pada sejumlah ruangan, Tim itu juga meminta Kepala Kejaksaan Tinggi Kepri, Sudung Situmorang SH, melakukan pemaparan bersama sejumlah unsur Pimpinan Kejaksaan Tinggi Kepri. Mulai dari Asisten hingga Wakil Kejaksaan Tinggi Kepri.

"Tadi kami sudah mendengar pemaparan Kepala Kejaksaan Tinggi Kepri, Wakajati dan para Asisten. Di samping itu, kami juga melakukan ‎pengecekan setiap ruangan dan setiap bagian bidang yang ada di Kejati ini," tuturnya.

Selanjutnya, kata Andi Nurmanto lagi, dari hasil pemantauan yang dilakukan, Tim Sidhak Karya Kejaksaan Agung akan melakukan ‎rapat pleno untuk menentukan Kajati terbaik 2015 dari lima Kejati yang masuk nominasi.

Adapaun ‎kelima nominator Kejaksan Tinggi terbaik versi Tim Sidhak Karya Kajagung tahun 2015 adalah Kejati Riau, Kejati Semarang, Kejati Jogya, Kejati Sumatera Selatan dan Kejati Kepulauan Riau. "Pengumuman Kajati terbaik 2015 ini, nanti akan kami umumkan pada acara Rakernas Kejagung yang diselenggarakan pada 16 hingga 18 Desember 2015 mendatang,"pungkasnya.

Sementara itu Kejati Kepri Sudung Situmorang dalam paparannya di hadapan para penilai menyampaikan, selama dirinya menjabat telah melakukan pembenahan dan lompatan diberbagai bidang pekerjaan dan kinerja. Kinerja itu katanya lagi berupa pembenahan dibidang manajemen, pembenahan lingkungan kantor dan berbagai penanganan kasus. Diantaranya yang ditangani oleh bidang Pidana Umum (Pidum), bidang Pidana Khusus (Pidsus) dan bidang Perdata dan Tata Usaha Negara (Datun).

Sudung Situmorang juga menyampaikan beragam keunggulan yang dimiliki Kejati Kepri dalam kurun waktu satu tahun terakhir, selama dirinya menjabat sebagai  orang nomor satu di Gedung Adhyaksa Kepulauan Riau tersebut.

"Yang paling menonjol untuk kasus korupsi, semua temuan BPK sudah kita lunasi dalam tahun ini dan sudah kita ungkap. Begitu juga laporan-laporan dari masyarakat yang diterima Kejati, semuanya sudah kita lunasi dan tidak ada tunggakan kasus lagi. Dalam tahun ini juga, kami sudah melakukan sebanyak 16 penyidikan kasus dan 16 penuntutan kasus yang kita bawa kepengadilan," imbuhnya.

Menanggapi hal itu, Sekretaris Jaksa Agung Muda Pengawasan, Jasman Panjaitan memiliki catatan sendiri untuk bidang Pidum Kejati Kepri. Dirinya belum mendengar adanya pengawasan terhadap para jaksa yang maju di persidangan saat menyidangkan kasus. Untuk itu dia meminta bidang Pidum Kejati Kepri juga harus memberikan pengawasan yang melekat terhadap para jaksa yang menangani perkara, khususnya saat maju dipersidangan.

"Itu untuk menghindari jaksa nakal, karena jika Kejati ini nanti terpilih sebagai Kejati terbaik tahun ini, maka akan banyak dari Kejati ini calon-calon pemimpin masa depan di instansi kejaksaan. Sehingga jaksa-jaksanya tidak nakal," tukas Jasman Panjaitan menimpali.

Editor: Udin