Supardi Ditemukan Tewas di Dalam Gubuknya, Polisi: Tak Ada Tanda Kekerasan
Oleh : Syajarul Rusydy
Selasa | 15-02-2022 | 19:32 WIB
supardi-TPI.jpg
Polisi saat mengevakuasi jasad Supardi dari dalam gubuknya di Kampung Bukit Asri, Tanjungpinang Timur, Selasa (15/2/2022). (Ist)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Supardi (68) ditemukan meninggal dunia di dalam gubuknya, Kampung Bukit Asri RT03/RW14, Kelurahan Batu IX, Kecamatan Tanjungpinang Timur, Selasa (15/2/2022).

Jasad Supardi pertama sekali ditemukan seorang warga, Hendri. Di man, Hendri saat itu hendak mengantarkan makanan untuk Supari, yang diketahui selama ini tengah sakit-sakitan.

Kanit Reskrim Polsek Tanjungpinang Timur, Ipda Sidik menyampaikan, setelah mendapat informasi temuan mayat itu, pihaknya bersama INAFIS Polres Tanjungpinang langsung turun ke lokasi.

"Jasad Supardi langsung kita evakuasi ke RSUP Kepri. Hasil visum, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban dan diduga meninggal akibat penyakit yang dideritanya yakni diabetes, paru dan jantung," jelas Ipda Sidik.

Lanjut Sidik, korban diperkirakan meninggal 1-2 hari, karena tubuh korban sudah mulai mengalami pembusukan. "Perkembangan lanjutan nanti kita informasikan kembali," tutup Kanit Ipda Sidik.

Editor: Gokli