Jaksa Bertemu Keluarga Berperkara di Kedai Kopi

Kajati Kepri Enggan Tanggapi, Asintel Mengaku Belum Tahu
Oleh : Charles Sitompul
Sabtu | 17-11-2018 | 11:40 WIB
kajat-ikepri-asri-agung1.jpg
Kajati Kepri, Asri Agung Putra SH. (Foto: Batamtoday.com)

BATAMTODAY.COM,Tanjungpinang - Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Kepri, Asri Agung Putra SH masih enggan memberikan tanggapan atas pertemuan Jaksa Andi M Arif dengan keluarga tersangka di jam kerja, pada sebuah kedai kopi di Bintan Center, Tanjungpinang sekitar pukul 11.00 Wib, Selasa (13/11/2018) lalu.

Upaya konfrimasi yang dilakukan wartawan ke kantor kepada kejaksaan Tinggi Kepri ini di Senggarang, serta melalui telepon genggam dan pesan pendek yang dikirim sejak kemarin juga tak direspon.

Sementara itu, Asisten Intelijen Kejaksaan Tinggi Kepri Murtono yang dikonfrimasi BATAMTODAY.COM terkait hal tersebut, mengaku belum menetahui.

Baca: Pertemuannya dengan Ayah Tersangka Diberitakan, Jaksa Andi Arif Ancam Laporkan Wartawan

Ditanya apakah pertemuan yang dilakukan Jaksa Andi M Arif di jam kerja tersebut merupakan perintahnya sebagai Asisten Intelijen, untuk menemui Jm, ayah tersangka dokter Yusrizal Saputra, Murtono mengaku tidak mengetahui, karena dirinya sedang berada di Jakarta.

"Siapa itu, saya nggak tahu. Nanti saya konfrimasi dulu. Nggak tahu saya itu," ujarnya menjawab BATAMTODAY.COM.

Meski mengkau belum mengetahui, Murtono menyatakan akan menegur jaksa Andi M Arif sebagai anggotanya. "Nggak melihat saya itu, nggak tahu juga saya, coba nanti akan saya tegur," pungkasnya.

Editor: Dardani