Gubernur Yakin Syahrul-Rahma Mampu Majukan Tanjungpinang
Oleh : Redaksi
Rabu | 19-09-2018 | 15:52 WIB
syah-ram1.jpg
Wali Kota Tanjungpinang terpilih, Syahrul-Rahma. (Foto: Dok Batamtoday.com)

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Gubernur Kepulauan Riau Nurdin Basirun merasa optimistis Syahrul-Rahma, calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota terpilih pada Pilkada serentak 2018, mampu memajukan Tanjungpinang.

Gubernur berharap dapat bersinergi dengan Pemkot Tanjungpinang untuk mempercepat pembangunan, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kepulauan Riau. "Mudah-mudahan Tanjungpinang semakin maju," katanya di Tanjungpinang, Selasa (18/9/2018).

Nurdin juga berharap Tanjungpinang menjadi ibu kota Kepri yang membanggakan masyarakat. "Untuk menciptakan ini tentu Kepri-Tanjungpinang harus bersinergi," kata Gubernur di Tanjungpinang.

Ia mengatakan perencanaan pembangunan yang disusun bersama akan mempercepat pembangunan di Tanjungpinang. Pemerintah Tanjungpinang dan Kepri harus saling mendukung, dan mampu menyelesaikan permasalahan secara tepat.

"Kami berharap Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tanjungpinang yang baru dapat melaksanakan tugas secara maksimal untuk meningkatkan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat," katanya.

Pasangan Syahrul-Rahma akan dilantik sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tanjungpinang pada Jumat, 21 September 2018.

Syahrul menyatakan siap bersinergi dengan Pemprov Kepri untuk mempercepat realisasi program kerja. Tanjungpinang tidak dapat jalan sendiri dalam mengatasi berbagai permasalahan pemerintahan.

"Kami berharap dapat bersinergi dengan Pemprov Kepri sehingga satu persatu permasalahan dapat teratasi," katanya.

Sumber: Diskominfo Kepri
Editor: Yudha