Pelaksanaan Lomba Gerak Jalan Juang Tanjungpinang tahun 2018 Masih Terkedala Anggaran
Oleh : Habibi
Senin | 20-08-2018 | 15:04 WIB
gerak-jalan-tpi1.jpg
Salah satu peserta lomba Tri Lomba Juang tahun 2017. (Foto: Dok Batamtoday.com)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Hingga kini Pemerintah Kota Tanjungpinang masih belum ada kata final dalam penyaluran anggaran gerak jalan ke Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) sebagai penyelenggara.

Padahal sebelumnya Sekretaris Daerah Kota Tanjungpinang, Riono mengatakan anggaran tersebut diusahakan cair pada Minggu kemarin. Namun, sampai saat ini anggaran tersebut belum dapat dicairkan, sementara calon peserta Tri Lomba Juang telah banyak yang berlatih.

Terkait hal ini, Riono mengaku masih ada yang harus dikoordinasikan dengan Penjabat Wali Kota Tanjungpinang, Raja Ariza. "Anggaran KONI belum, ada yang ingin dibicarakan ke Pak Pj dulu," kata Riono belum lama ini.

Sementara itu, Ketua KONI Tanjungpinang, Adnan saat dihubungi, Senin (20/8/2018) pun belum dapat menjelaskan detail terkait anggaran untuk lomba gerak jalan ini. Tapi, dia mengakui bahwa memang belum ada anggaran yang diserahkan ke KONI.

"Nanti kalau sudah fix saya kabari. Yang jelas kita siap melakukan gerak jalan," kata Adnan.

Terkait tentang pelaksanaan, Bakal Calon Legislatif dari PDIP ini mengaku KONI telah mempersiapkan semuanya. Bahkan, jika pun anggaran akan muncul di waktu-waktu mepet, KONI telah siap mengantisipasi.

Adnan yang merupakan mantan Pejabat Eselon II di Pemko Tanjungpinang ini menegaskan, bahwa Pemko Tanjungpinang melalui KONI akan tetap menyelenggarakan Tri Lomba Juang tersebut. "Tetap diadakan, Pemko juga optimis," kata dia.

Sementara itu, terkait pendaftaran, karena memang masyarakat dan calon peserta bertanya tentang kejelasan kegiatan ini, Adnan mengatakan pendaftaran akan dilakukan dalam waktu dekat.

Editor: Yudha