PPKM Level 4 di Tanjungpinang Diperpanjang Hingga 8 Agustus

26-07-2021 | 11:32 WIB

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Gubernur Kepri, Ansar Ahmad perpanjang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level IV di Tanjungpinang hingga 8 Agustus mendatang.

"Masa PPKM Level IV Tanjungpinang diperpanjang mulai hari ini hingga 8 Agustus 2021. Hal ini dikarenakan peningkatan persen kumulatif kasus terkonfirmasi di Kepri cukup besar di angka 54,8 persen," kata Ansar melalui telepon selulernya, Senin (26/7/2021).

PPKM Level 4 di Batam dan Tanjungpinang akan Diperpanjang hingga 8 Agustus Mendatang

24-07-2021 | 19:00 WIB

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Gubernur Kepri H. Ansar Ahmad siap memberikan dukungan atas kebijakan pemerintah pusat untuk memberlakukan PPKM level IV di Kepulauan Riau, khususnya Kota Batam dan Tanjungpinang.

Hal itu disampaikan saat mengikuti Rapat Koordinasi Penerapan PPKM level IV di Luar Jawa dan Bali secara virtual dari Bintan, Sabtu (24/7/2021).

Warga Kepri Terpapar Covid-19 Didominasi Usia 26-45 Tahun

24-07-2021 | 16:45 WIB

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Provinsi Kepulauan Riau mencatat warga yang berusia 26 - 45 tahun di wilayahnya yang paling banyak tertular Covid-19 pada periode Januari - 21 Juli 2021.

Ketua Harian Satgas Penanganan Covid-19 Kepri, Lamidi mengatakan, jumlah warga usia 26-45 tahun yang tertular Covid-19 pada periode itu mencapai 14.604 orang.

Upaya Terapkan Telemedicine, Pemprov Kepri Bakal Inventarisir Pusat Instalasi Obat-obatan

23-07-2021 | 12:44 WIB

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Pemerintah Provinsi Kepri bakal melakukan Inventarisir pusat-pusat instalasi atau pusat obat-obatan untuk mengecek ketersediaan obat-obat guna diterapkannya pembagian paket obat kepada pasien isolasi mandiri.

Hal ini disampaikan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kepri Muhammad Bisri di Tanjungpinang, Kamis (22/7/2021).

Kabupaten Natuna Ditetapkan sebagai Zona Merah Covid-19

23-07-2021 | 11:00 WIB

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Satuan Tugas Penanganan COVID-19 menetapkan Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau, sebagai Zona Merah setelah jumlah kasus aktif di daerah itu mencapai 495 orang.

Ketua Harian Satgas Penanganan COVID-19 Kepri Lamidi, di Tanjungpinang, Kamis (22/7/2021), mengatakan, Natuna menyusul Tanjungpinang, Batam dan Bintan yang sejak beberapa bulan lalu ditetapkan sebagai Zona Merah.