Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Siswa Wajib Baju Kurung

Jelang Buka Puasa Kelulusan SMP di Lingga Diumumkan
Oleh : Bayu Yiyandi
Jum\'at | 02-06-2017 | 16:50 WIB
Kabid-dikdas-disdik-Lingga.gif Honda-Batam
Kepala Bidang Pendidikan Dasar (Dikdas) Kabupaten Lingga, M Zamruddin (Foto: Bayu Yiyandi)

BATAMTODAY.COM, Daiklingga - Pengumuman hasil Ujian Nasional (UN) tingkat SMP sederajat di Kabupaten Lingga diumumkan serentak sore ini pukul 16.00 WIB.

Demikian disampaikan Kepala Dinas Pendidikan Lingga melalui Kabid Dikdasnya, M Zamruddin kepada media ini, Jumat (2/06/2017).

Zamruddin mengatakan, diumumkannya pada sore hari karena tidak ingin terjadi hal yang merugikan orang lain, seperti konvoi kendaraan, coret-coret baju dijalanan dan hal lain yang mengakibatkan ketidaknyamanan bersama.

"Kita minta kepada pihak sekolah, kalau dapat diumumkan diwaktu jam mau berbuka puasa. Jadi setelah selesai diumumkan, para Siswa langsung pulang ke rumah," ujarnya.

Kemudian dia juga mengatakan, untuk pengumuman kelulusan SMP tahun ini yang bertepatan di bulan suci Ramadan, pihaknya mewajibkan para siswa berpakaian Melayu yakni baju kurung.

Hal itu jelasnya, salah satu cara meminilasir tradisi yang biasa dilakukan siswa ketika menerima kelulusan.

"Kita wajibkan siswa pakai baju kurung, bukan seragam sekolah karena ini juga bulan puasa. Ini kebijakan masing-masing dinas di Kabupaten atau kota. Dan untuk kelulusan siswa, kita sudah serahkan ke sekolah. Karena dia yang menentukan serta dengan teknis pengumumannya," ungkapnya

Untuk kelulusan tahun ini lanjut Zamruddin, pihaknya tidak menargetkan Lingga dapat meraih peringkat yang layak di Kepri. Namun dia berharap siswa dapat melanjutkan ke jenjang lebih tinggi yaitu SMA atau SMK dengan lulus 100 persen

"Kalau target kita lulus 100 persen, cuma nanti tergantung pihak sekolah lah. Karena dia yang menentukan kelulusan," tutupnya.

Editor: Udin