Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Kabid Perdagangan Lingga Sebut Harga Bawang Putih Naik di Skala Nasional
Oleh : Bayu Yiyandi
Selasa | 16-05-2017 | 17:14 WIB
Bawang-Putih-oke.gif Honda-Batam
Ilustrasi bawang putih (Sumber foto: www.bawangputih.org)

BATAMTODAY.COM, Daiklingga - Bidang Perdagangan di Dinas Penanaman Modal, Perizinan Terpadu Satu Pintu dan Perdagangan (PMPTSP-P) Lingga membenarkan adanya peningkatan harga bawang putih di Pasar Rampai Sinar Rezeki, Daik Lingga dan sekitarnya.

"Iya benar harga bawang putih dari semula Rp35 ribu per Kg jadi Rp56 ribu per Kg. Itu naik sekitar 35 persen," kata Yusmalizar, Kabid Perdagangan di dinas itu.

Menurutnya, kenaikan itu terjadi dalam skala nasional. Namun untuk komoditi lainnya seperti gula, cabai rawit, minyak goreng dan segala kebutuhan pokok, sementara masih stabil.

"Itu naiknya secara nasional, kita juga pahami. Untuk saat ini yang lain masih stabil. Cuma ke depan kita tidak bisa pastikan bertahan, karena Lingga ini bukan daerah penghasil," ujarnya.

"Jika harga pasokan barang yang didapat dari Jambi atau Tanjungpinang itu tinggi, maka imbasnya ke kita tinggi juga. Karena masuknya dari sana," kata Yusmalizar lagi.

Dia juga menambahkan, pada tahun 2017 ini pihaknya tidak akan membuat pasar murah untuk menghadapi Ramadan nanti, karena anggaran yang dimiliki terbatas.

Namun untuk mengantisipasi terjadi kenaikan harga lagi, ia pastikan, itu mungkin akibat lambannya proses pendistribusian barang yang masuk ke Lingga.

"Kita tahun ini tidak buat pasar murah, karena anggaran tidak ada dan terbatas. Untuk antisipasi harga naik, kita sudah lakukan rapat juga. Jika masih naik, mungkin proses pendistribusian lambat. Tapi kita harap hal seperti itu jangan sampai terjadi," ujarnya

Editor: Udin