Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Cek Kelulusan Siswa SMA 1 Sekupang Tak Perlu Datang ke Sekolah
Oleh : Irwan Hirzal
Selasa | 02-05-2017 | 15:14 WIB
sma1batam.jpg Honda-Batam

Papan nama SMA 1 Sekupang Batam. (Foto: Ist)

BATAMTODAY.COM, Batam - Pengumuman kelulusan siswa/siswi SMA sederajat di Kepri akan diumumkan hari ini, Selasa (2/05/2017) pukul 17.00 Wib. Nantinya sejumlah sekolah yang berhak mengumumkan kelulusan siswa.

 

Nantinya pengumuman kelulusan para siswa/siswi harus datang ke sekolah masing-masing. Namun hal itu berbeda di SMA Negri 01 Batam di Sekupang. Bagi 346 siswa SMA 01 tidak perlu jauh-jauh datang ke sekolah untuk mengetahui kelulusan. Karena semuanya akan diumumkan di website, smansabatam.csh.id.

"Kami baru siap rapat mengenai kelulusan, tahun ini berbeda dari tahun lalu. Sekarang siswa cukup duduk membuka web Smansabatam.csh.id," ujar Kepala Sekolah SMAN 01 Batam Chaidir.

Chaidir mengungkapkan, para siswa Tidak perlu lagi datang jauh-jauh ke sekolah untuk mengetahui kelulusan. Mereka cukup duduk di rumah mengakses web smansa Batam. Hal itu lebih evektif dibandingkan siswa datang ke sekolah.

"Meringangkan siswa juga, jadi mereka tidak jauh-jauh ke sekolah dari rumah. Dan menghindari hal yang tidak diinginkan contohnya coret-coret seragam," katanya.

Setelah mengetahui kelulusan, siswa SMAN 01 diwajipkan hadir pada Rabu (03/05/2017) pukul 10.00 Wib. Guna mengambil surat keterangan kelulusan. "Kalau siswa SMAN 1 jarang ikut konfoi, tapi takutnya mereka ikut dengan sekolah lain," pungkasnya.

Editor: Dardani