Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Hujan dan Water Canon Sambut Massa Buruh di Batam Center
Oleh : Irwan Hirzal
Senin | 01-05-2017 | 10:28 WIB
wt-01.gif Honda-Batam

Dua mobil water canon milik Polisi siaga di Jalan Engku Putri Batam Center menyambut massa buruh. (Foto: Irwan Hirzal)

BATAMTODAY.COM, Batam - Jalan Engku Putri Batam Center, pusat perayaan May Day 2017 di Batam diguyur hujan, Senin (1/5/2017) siang.

 

Tak hanya hujan, dua mobil water canon milik Kepolisian juga telah disiagakan menyambut kedatangan ribuan massa buruh yang akan menyampaikan aspirasi dan melakukan berbagai kegiatan lainnya.

Pantau BATAMTODAY.COM pada Senin (1/5/2017) sekira pukul 10.00 WIB, massa buruh dari sejumlah kawasan industri belum terlihat di Jalan Engku Putri. Menurut informasi, massa buruh masih dalam perjalanan.

Adapun massa buruh yang akan menyampaikan aspirasi dengan berbagai orasi di depan Kantor Wali Kota Batam, yakni mereka yang tergabung dalam Federasi Serikat Pekerja Metal (FSPMI). Sedangkan massa serikat buruh lainnya melakukan kegiatan lain, seperti jalan santai, panggung hiburan dan sebagaiannya.

Misalnya saja, massa buruh Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) dan Serikat Buruh Sejahtera Indonesia (SBSI) sejak pagi melakukan kegiatan jalan santai di daerah Batam Center. Kendati diguyur hujan, para peserta jalan santai itu tetap antusias untuk mengikutinya.

Untuk pengamanan di Jalan Engku Putri Batam Center, sejak pagi Polisi sudah memasang kawat berduri di depan Kantor Wali Kota Batam. Kawat berduri ini sebagai pembatas atau penghalang agar massa buruh tidak masuk ke Kantor Wali Kota.

Editor: GOkli