Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

PSMTI Karimun Gelar Muskab Bertajuk Kita Indonesia
Oleh : Redaksi
Senin | 01-05-2017 | 09:14 WIB
1-Mei-2017.gif Honda-Batam

Anggota Komisi II DPR, Miryam S Haryani (Foto: nasionalisme.net)

 

BATAMTODAY.COM, Karimun – Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Kabupaten Karimun menggelar musyawarah (Muskab) IV di Ballroom, lantai 7, Hotel Aston Karimun City, Minggu (30/4/2017).

Bupati Karimun Aunur Rafiq membuka secara resmi Muskab tersebut.

Dalam sambutannya, Rafiq mengharapkan peran lebih dari PSMTI dalam mengisi pembangunan di Bumi Berazam itu.

"Kabupaten Karimun dewasa ini terus melakukan pembangunan di segala bidang. Oleh karena itu, saya mewakili pemerintah daerah, mengharapkan peran lebih dari PSMTI Karimun. Sebagai orang Karimun, PSMTI tentu lebih paham karakter Karimun, apa yang dibutuhkan Karimun untuk maju," kata Rafiq yang disambut tepuk tangan hadirin.

Rafiq juga sempat menyampaikan arah dan rencana pembangunan Karimun ke depannya.

Termasuk tentang pembangunan kawasan wisata terpadu Coastal Area dan relokasi pelabuhan Ferry Internasional ke Kelurahan Tebing.

Proyek tersebut hasil kerjasama dengan PT Panbil Group Batam dan PT Pelindo I Medan dengan nilai investasi mencapai Rp 1,5 triliun.

Ketua PSMTI Kabupaten Karimun Eddy Viryadharma menyampaikan bahwa PSMTI tidak hanya miliki orang Tionghoa, tapi milik seluruh masyarakat.

Oleh karena itu, PSMTI akan menggiatkan kegiatan sosial tidak hanya untuk orang Tionghoa, tetapi juga untuk suku-suku lain.

Edi berharap PSMTI dapat meningkatkan wawasan kebangsaan.

"Karena itu, Muskab kali ini kami mengambil tema ‘Kita Indonesia’. Paguyuban ini lebih diarahkan untuk kegiatan-kegiatan sosial yang menyentuh kebutuhan warga," kata Eddy.

Muskab IV tersebut dihadiri puluhan pengurus PSMTI Tanjungbatu, Moro, Buru serta para dewan pembina dan penasehat PSMTI.

Hadir juga Ketua PSMTI Provinsi Kepri Eddy Hussy.

Sumber: Tribunnews.com
Editor: Udin