Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Sehari Sebelum Pencoblosan, Baliho Kampanye Masih Bertengger
Oleh : Dodo
Selasa | 04-01-2011 | 11:34 WIB

Batam, batamtoday - Sehari sebelum pencoblosan pada Pemilihan Wali Kota Batam yang jatuh pada 5 Januari besok masih ditemukan baliho kampanye milik pasangan calon yang masih bertengger di ruang publik.

Pantauan batamtoday di lapangan pada pukul 10.30 mendapati salah satu baliho milik pasangan nomor urut satu, Ahmad Dahlan-Rudi, masih terpampang dengan 'gagah'-nya di ruas jalan Imam Bonjol, kawasan Nagoya, tepat di depan Bank Commonwealth.

Baliho itu seolah lolos dari pembersihan atribut kampanye oleh Panwaslu Kota Batam yang menjanjikan pada 3 Januari 2010 seluruh atribut kampanye telah bersih.

"Cuma baliho ini saja yang belum dicopot," kata salah seorang petugas parkir di sekitar baliho.

Uniknya di simpang Nagoya dan simpang hotel Planet Holiday beberapa baliho kampanye yang sempat terpasang justru telah bersih.

Sementara itu, Suryadi Prabu, ketua Panwaslu Kota Batam mengatakan masih terpampangnya baliho milik pasangan Dahlan-Rudi itu merupakan bentuk kecolongan dari timnya.

"Ini murni kecolongan dan kami akan koordinasi dengan Panwascam setempat untuk segera menurunkan baliho itu," kata dia.

Dia beralasan keterbatasan sumber daya dan masalah cuaca menjadi salah satu kendala dari Panwaslu Kota Batam dalam membersihkan atribut kampanye saat memasuki masa tenang.

Suryadi juga mengungkapkan bahwa pihaknya juga akan mencopot seluruh baliho milik incumbent sebagai bentuk keadilan terhadap semua pasangan calon.

"Baliho incumbent juga akan kita 'habisi' meski tidak bermuatan kampanye," tegas dia.