Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pengangguran di Batam Bertambah, Disnaker akan Kurangi TKA di 2017 Ini
Oleh : Irwan Hirzal
Sabtu | 21-01-2017 | 16:14 WIB
Kadisnaker-Batam,-Rudi.gif Honda-Batam

Kepala Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Batam, Rudi Sakyakirti (Foto: Irwan Hirzal)

BATAMTODAY.COM, Batam - Sulitnya mencari pekerjaan di Batam membuat jumlah pengangguran pekerja lokal terus meningkat. Namun saat ini Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) belum merilis jumlah pengangguran 2017.

Kepala Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Batam, Rudi Sakyakirti, mengaku kesulitan untuk mengurangi angka pengangguran di Batam. Pasalnya jumlah penduduk di Batam selalu bertambah, di samping itu minimnya lapangan kerja baru.

"Sulit, tapi Disnaker sudah menyusun program pada 2017. Terutama mengurangi angka tenaga kerja asing di Batam," kata Rudi.

Rudi mengatakan, nantinya ada ketentuan bagi pekerja asing dalam berkerja di Kota Batam. Salah satunya keterikatan jabatan yang bisa diberlakukan. Sehingga pekerja lokal bisa bersaing.

"Mengurangi tenaga kerja luar, dengan pola ketentuan jabatan. Dengan membatasi jabatan yang boleh diisi orang asing, sehingga pekerja luar akan berkurang," tegasnya.

Selain itu, juga meningkatkan pelatihan bagi pekerja lokal maupun umum. Agar bisa memiliki daya saing dalam mengahadapi era masyarakat ekonomi ASEAN. "Tahun ini anggaran kita Rp23 M. 19 M itu dikhususkan untuk pelatihan," pungkasnya.

Editor: Udin