Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Operasi Tangkap Tangan, KPK Ringkus Bupati Klaten
Oleh : Redaksi
Jum'at | 30-12-2016 | 12:38 WIB
KPK1.jpg Honda-Batam

Operasi Tangkap Tangan, KPK Ringkus Bupati Klaten.

BATAMTODAY.COM, Batam - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengonfirmasi, salah seorang yang ikut terjaring dalam Operasi Tangkap Tangan (OTT) Jumat pagi (30/12/2016) di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, adalah Bupati Klaten Sri Hartini.

 

Konfirmasi itu disampaikan Ketua KPK Agus Rahardjo seperti dilansir dari Antara.

"Benar salah satunya (Bupati Klaten)," kata Agus Rahardjo ketika dikonfirmasi mengenai penangkapan Sri Hartini.

Sri Hartini adalah istri mantan Bupati Klaten Haryanto Wibowo, politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) yang ditetapkan tersangka kasus pengadaan buku paket tahun ajaran 2003/2004 senilai Rp4,7 miliar dan kasus penggunaan dana APBD untuk perjalanan ke luar negeri.

Sementara itu, Juru Bicara KPK Febri Diansyah menjelaskan, ada beberapa orang yang ditangkap dalam OTT di Jawa Tengah.

"Ada beberapa orang yang diamankan, ada penyelenggara negara. Rinciannya kami sampaikan berikutnya," kata Febri ketika dihubungi.

Febri juga tak merinci siapa saja beberapa orang yang diamankan tersebut dan terkait kasus apa mereka ditangkap.

Sumber: CNN Indonesia
Editor: Yudha