Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Was Siswandi Gantikan Syamsurizon Jadi Sekda Natuna
Oleh : Ramizal
Jum'at | 30-12-2016 | 08:26 WIB
hamidmelantiksekdanatuna.jpg Honda-Batam

Bupati Natuna Hamid Rizal melantik Was Siswandi menjadi Sekda Natuna. (Foto: Ramizal)

BATAMTODAY.COM, Natuna - Bupati Natuna Hamid Rizal melantik Was Siswandi menggantikan Syamsurizon, sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Natuna. Pelantikan itu dilakukan di Gedung Sri Serindit Jalan Yos Sudarso Kelurahan Ranai Kecamatan Bunguran Timur, Kamis (29/12/2016) pukul14.00 WIB.

 

Diawali dengan pembacaan Surat Keputusan (SK) Nomor 143/BKD/2016 tentang Pengangkatan Sekda Natuna, ditetapkan jabatan Sekda tersebut diduduki oleh Wan Siswandi. Lalu, dilanjutkan dengan pembacaan riwayat hidup Wan Siswandi.

Selanjutnya, Bupati Natuna Hamid Rizal mengambil sumpah dan dilanjutkan dengan penadatanganan berita acara pengambilan sumpah.

"Semoga dengan jabatan yang baru ini, dapat mempertanggungjawabkan tugas dan jabatannya yang baru dengan sebaik baiknya," ujar Hamid Rizal seusai pengambilan sumpah.

Dilanjutkan Bupati Natuna itu lagi, pemilihan Sekda ini melalui seleksi terbuka dan yang terpilih adalah merupakan dari hasil yang terbaik dari seleksi yang dilakukan.

Tampak hadir dalam pelantikan itu, Ketua DPRD Natuna Yusripandi, Wakil Bupati Natuna Ngesti Yuni Suprapti, Danlanal Ranai Letkol Laut (P) Tony Herdijanto, Kasdim 0318/Ntn Mayor Inf Oki Fikryansyah, Dansatrad 212 Letkol Lek B. Kuncoro, Wakapolres Natuna Kompol Joko P serta para anggota DPRD Natuna, pejabat SKPD Natuna dan pegawai esselon III dan IV di lingkungan Pemkab Natuna

Editor: Dardani