Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pengangguran Menjamur, Kadisnaker Akui Lapangan Kerja di Batam Minim
Oleh : Irwan Hirzal
Selasa | 20-12-2016 | 16:50 WIB
pengangguran.gif Honda-Batam

Ilustrasi (Sumber foto: youtube.com)

BATAMTODAY.COM, Batam - Ekonomi Indonesia sangat terpuruk sehingga daya jual maupun beli masyarakat berkurang. Ditambah lagi lapangan kerja di kota yang dikenal kota industri ini, semakin sulit.

Kepala Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Batam, Rudi Sakyakirti, mengakui sulitnya mencari kerja bagi para pencaker. Itu disebabkan banyak faktor, terutama  perusahaan yang masih bergerak belum mempunyai prediksi jangka panjang terhadap masa depan perusahaannya.

"Makanya banyak pengangguran, lapangan kerja minim. Pengangguran menjamur," kata Rudi Selasa (20/12/2016) pukul 15.00 Wib.

Ia mengaku, pencari kerja dengan lowongan kerja di Batam tidak sebanding. Contohnya perusahaan di Batam hanya menerima 100 orang karyawan, namun sering terjadi ribuan pelamar rela datang dan bersaing.

"Itu yang sekarang terjadi di Batam. Lowongan kerja tidak sebanding dengan pencari kerja," katanya.

Untuk itu, Disnaker akan meningkatkan pelatihan dan kompetensi serta mutu calon tenaga kerja agar berkualitas dan berdaya saing di tengah lowongan kerja di Batam yang semakin berkurang tersebut.

"Tentu kita berharap tenaga kerja kita harus lebih profesional dari pada tenaga kerja dari negara lain. Apalagi di era Masyarakat Ekonomi Asean," pungkasnya.

Editor: Udin