Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Upacara HGN Pulau Singkep Lingga

Guru, Mendidik Tanpa Pamrih dan Mengajar dengan Iklas
Oleh : Nurjali
Jum'at | 25-11-2016 | 11:50 WIB
HUT-PGRI-Lingga1.jpg Honda-Batam

Upacara Bendera Peringatan Hari Guru Nasional di Pulau Singkep. (Foto: Nurjali)

BATAMTODAY.COM, Dabosingkep - Siswa-siswi dan guru dari berbagai sekolah di Pulau Singkep menggelar apel upacara hari guru yang ke-71 di lapangan merdeka Dabosingkep, Jumat (25/11/2016). Meskipun hujan rintik-rintik namun apel upacara ini tetap berjalan dengan tertib dan hikmad.

 

Kisanjaya Camat Singkep yang mengawali karir Pegawai negeri sipilnya sebagai seorang guru ini memiliki harapan kepada rekan-rekan sejawatnya dulu, melalui pesan yang disampaikannya kepada BATAMTODAY.COM, Kisanjaya tentunya sangat paham dengan profesi pahlawan tanpa tanda jasa ini.

Di era yang menuntut guru untuk lebih profesional dalam mendidik tanpa ada kekerasan ini tentu sangat berbeda dengan belasan tahun yang lalu.

"Guru harus tetap tegar, terus mendidik tanpa pamrih dan mengajar dengan ikhlas, " sebutnya melalui pesan tersebut, Jumat (25/11/16).

Semangat para guru khususnya di pulau Singkep dalam merayakan hari guru ini tentu mendapat apresiasi sendiri dari dirinya. " Guru jangan takut, jangan ragu dan berbuat dan bergeraklah demi generasi bangsa," ujarnya.

Kinerja guru kedepan juga harus tetap di prioritaskan. "Bergeraklah dengan kode etik guru, karna saya yakin tuhan yang maha esa akan selalu melindungu kita semua," tutupnya.

Upacara tersebut diiikuti ratusan peserta dari berbagai elemen pendidikan dan sekolah yang ada di pulau Singkep memadati lapangan merdeka. Berbagai atraksi dari pegiat seni di sekolah-sekolah juga unjuk kebolehan dalam Apel upacara HUT PGRI ke 71 ini.

Dengan mengangkat tema "Guru dan Tenaga Kependidikan Mulia Karena karya" tersebut juga dimeriahkan dengan berbagai rangkaian kegiatan Olahraga dan Seni yang di selenggarakan oleh PGRI Kecamatan Singkep.

Camat Singkep selaku pembina upacara pada kegiatan tersebut membacakan sambutan dari Menteri Pendidikan dan kebudayaan RI Muhadjir Effendy tentang Hari Guru Nasional (HGN) ke-71 dihadapan ratusan peserta upacara yang hadir.

Editor: Yudha