Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Dua Mantan Pemain Real Madrid Dukung Ronaldo Raih Ballon d Or
Oleh : Redaksi
Kamis | 10-11-2016 | 08:12 WIB
Cristiano-Ronaldo.jpg Honda-Batam

Dua Mantan Pemain Real Madrid Dukung Ronaldo Raih Ballon d Or

BATAMTODAY.COM, Madrid - Dua mantan pemain Real Madrid, Luiz Nazario de Lima atau Ronaldo dan Luis Figo mendukung Cristiano Ronaldo untuk meraih Ballon d’Or tahun ini. Ia menyebut jika prestasi CR7 bersama Real Madrid dan tim nasional (timnas) Portugal membuatnya sangat pantas meraih penghargaan tersebut.

 

Pemberian Penghargaan Ballon d’Or 2016 akan dilangsungkan pada Januari 2017 mendatang. Dua yaitu Ronaldo dan Lionel Messi masih menjadi calon kuat peraih penghargaan pemain terbaik tersebut.

Namun, tahun ini Ronaldo lebih diunggulkan ketimbang Messi. Raihan trofi Liga Champions bersama Real Madrid dan Piala Eropa bersama Portugal membuatnya difavoritkan menang. Sedangkan untuk Messi meski meraih tiga gelar bersama Barcelona tahun ini, ia gagal bersama timnas Argentina.

“Sulit bagi saya untuk memilih salah satu karena menjadi tidak adil. Namun, jika harus memilih, Ronaldo sangat pantas mendapatkan penghargaan tersebut,” ujar Ronaldo seperti dikutip ESPN.

“Saya tidak percaya ia sedang mengalami waktu yang buruk musim ini bersama Real Madrid. Ia adalah seorang pemimpin dan terus mencetak gol,” tambahnya.

Sementara itu, hal yang sama dilontarkan oleh Figo. Ia menyebut kompatriotnya tersebut sangat pantas meraih Ballon d’Or tahun ini. “Cristiano akan memenangi Ballon d’Or tahun ini. Saya tidak memiliki keraguan tentang hal itu,” kata Figo

Pesepak Bola yang Memiliki Tubuh Bersih Tanpa Tato

Selain itu, Figo juga membela penampilan Ronaldo musim ini yang mengalami penurunan performa karena baru mencetak tujuh gol dari 12 laga. Menurutnya, seorang pemain tidak bisa dilihat bermain buruk hanya karena jarang mencetak gol

“Ia selalu bermain baik. Anda tidak bisa berpikir seorang pemain bisa mencetak tiga gol setiap pertandingan, ia adalah pemain penting untuk klub dan Portugal,” tutup mantan pemain Inter Milan tersebut.

Sumber: Sportsatu
Editor: Dardani