Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

First Crossover In Indonesia is Back!

Suzuki New SX4 S-Cross Diluncurkan di Batam
Oleh : Roni Yudha Ginting
Sabtu | 03-09-2016 | 10:38 WIB
Suzuki.gif Honda-Batam

PT Rodamas Makmur Motor (Indomobil Batam) resmi meluncurkan produk terbarunya, Suzuki New SX4 S-Cross yang dilaunching di Shoping Street Nagoya Hill (Foto: Roni Yudha Ginting)

BATAMTODAY.COM, Batam - Kabar gembira, PT Rodamas Makmur Motor (Indomobil Batam) resmi meluncurkan produk terbarunya, Suzuki New SX4 S-Cross yang dilaunching di Shoping Street Nagoya Hill, Jumat (2/9/2016) malam. 

Mobil ini merupakan generasi baru SX4 X-Over (Cross-Over) yang diluncurkan sebagai Crossover pertama di Indonesia. Mobil ini dikembangkan dengan perpaduan desain terkini yang fungsionalitas, performa berkendara serta efisiensi bahan bakar.

New SX4 S-Cross tersedia dalam grade GLX. Empat warna eksterior menarik seperti Urban Blue, Pearl Arctic White, Premium Silver dan Granite Grey mengoptimalkan daya tariknya sebagai Crossover premium.

Marketing Director PT Suzuki Indomobil Sales, Makmur mengatakan bahwa, Batam merupakan kota ke-8 dari 15 kota peluncuran New SX4 S-Cross di Indonesia.

"Untuk target penjualan nasional kami menargetkan 10 persen, karena memang barang ini akan kami import langsung dari India. Sejak dilaunching 11 Agustus lalu di GIIAS 2016 sudah 509 yang indent," ujar Makmur.

Makmur mengungkapkan, Bahwa SX4 S-Cross adalah mobil senyaman sedan dan setangguh SUV. Cocok untuk semua kondisi jalan dan cuaca tapi tetap tangguh dan nyaman.

"Mungkin banyak yang belum tahu apa itu SX4, jadi 4 itu artinya 4 musim, seperti saat musim salju di Jepang tinggal ganti saja jenis bannya," ungkap Makmur.

Sedangkan, Rudy Wijaya, Branch Manager Suzuki Indomobil Batam mengatakan, mobil teranyar dari Suzuki tersebut dijual dengan harga OTR Batam (FTZ) untuk transmisi Automatic Rp255.000.000 dan transmisi Manual Rp245.000.000. Pembelian selama masa launching, langsung dapat potongan harga Rp10 juta.

"Khusus Batam, kita juga memberikan bonus tambahan kamera mundur. Di kota-kota lain tidak ada," terangnya.

Editor : Udin