Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

SMPN 1 Karimun Raih Penghargaan Adiwiyata
Oleh : Nursali
Jum'at | 19-08-2016 | 16:38 WIB
karimundapatadiwiyata.jpg Honda-Batam

Para guru SMPN 1 Karimun bersama dengan Buptai Karimun Aunur Rofiq seusai meraih Penghargaan Adiwiyata. (Foto: Nursali)

BATAMTODAY.COM, Karimun - Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 1 Karimun berhasil memperoleh penghargaan Adiwiyata atau sekolah ramah lingkungan tingkat Provinsi Kepulauan Riau.

 

 

Sekolah ini berhasil mengalahkan kompetiter-kompetiter lainnya setalah lolos dalam seleksi Tim Panitia yang dilakukan beberapa waktu lalu.

Salah satu syarat yang paling utama bagi peserta sekolah yang mengikuti ajang Adiwiyata tersebut ialah, sarana pendidikannya harus asri.

Demikian yang disampaikan Bupati Karimun, Aunur Rafiq dalam sambutannya usai menerima penghargaan Adiwiyata se-provinsi Kepri.

"Bersih, Indah dan nyaman menjadi syarat yang terpenting di lingkungan sekolah-sekolah untuk menunjang proses belajar anak," kata Rafiq di Tanjungbalai Karimun, Jumat (19/8/2016)

Di tempat yang sama Plh Badan Lingkungan Hidup Provinsi Kepri, Yepi Suparna mengatakan, bahwa Kabupaten yang digelar dengan sebutan Bumi Berazam ini juga berhasil merebut piala Adipura tingkat Prov.Kepri setelah Tanjungpinang dan Bintan.

"Pialanya nanti akan diberikan pada Hari ulang tahun Kabupaten Karimun yang ke 17 pada bulan depan," Ungkapnya mengakhiri.

Editor: Dardani