Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Parkiran Jalan di Tanjung Buton Tinggal Diaspal
Oleh : Nurjali
Kamis | 18-08-2016 | 08:38 WIB
parkirdidaik.jpg Honda-Batam

Kondisi parkiran jalan pelabuhan Tanjung Buton yang sudah dilakukan pengerasan, tinggal diaspal. (Foto: Nurjali)

BATAMTODAY.COM, Daiklingga - Proses pengerjaan parkiran jalan di Pelabuhan Tanjung Buton Daik, Ibukota Kabupaten Lingga sudah dilakukan penimbunan dan pengerasan lahan parkir.

 

Kabid Bina Marga, dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Lingga, Indra Asmara Putra mengatakan, pengerjaan pengaspalan parkir tersebut hanya tinggal di aspal.

"Hanya tinggal diaspal saja. Target kita secepatnya selesai," ungkap Indra, Selasa (16/8/2016).

Dikatakan Indra, pengaspalan lahan parkir tersebut menjadi salah satu prioritas pemerintah daerah. Sebab, pelabuhan Tanjung Buton menjadi pintu masuk ibukota Kabupaten Lingga.

Lahan parkir dengan luas lebih kurang 2.500 meter persegi dengan kondisi tanah merah yang selalu becek saat musim hujan akan segera ditata menjadi lahan parkir untuk kenyamanan pengguna pelabuhan.

"Proyek parkiran itu bersumber dari dana alokasi khusus (DAK) tahun 2016. Total anggaran yang dikucurkan lebih kurang Rp1,6 miliar dari pemerintah pusat," tuturnya.

Sementara itu, Ari, warga Daik berharap pengerjaan penataan parkir dapat terealisasi dengan baik. Selama ini karena tidak ada lahan parkir, motor dan mobil warga yang dititip dipelabuhan dibiarkan hujan.

"Kita berharap, dapat dibangun dengan baik untuk kenyamanan parkir. Selain itu, banyak warga yang berjualan di lokasi juga dapat lebih tertata," tutupnya.

Editor: Dardani