Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Antar Anak Sekolah, PNS di Yogya Diberikan Toleransi Telat
Oleh : Redaksi
Senin | 18-07-2016 | 11:02 WIB
antar-ke-sekolah.jpg Honda-Batam

Pemerintah Kota Yogyakarta memberikan toleransi waktu keterlambatan kepada PNS yang mengantarkan anak mereka masuk sekolah. (smartstore.oomph.co.id)

BATAMTODAY.COM, Yogyakarta - Pemerintah Kota Yogyakarta memberikan toleransi keterlambatan untuk waktu masuk kerja kepada Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang mengantarkan anak mereka bersekolah pada hari pertama sekolah, hari ini.

Walikota Yogyakarta, Haryadi Suyuti, mengatakan PNS di Pemerintahan Kota Yogyakarta yang mengantar anak di hari pertama masuk sekolah mendapatkan toleransi keterlambatan untuk masuk kerja. Pihaknya berharap, toleransi yang diberikan dapat dimanfaatkaan sebaik-baiknya.

"Supaya dimanfaatkan sebaik-baiknya. Bukan sebagai ajang untuk melegitimasi keterlambatan. Pasti terlambat itu, tapi dalam batas tertentu. Kita beri toleransi sampai jam 9 pagi," kata Haryadi, Senin (18/7/2016).

Menurutnya, PNS hanya diberikan toleransi keterlambatan untuk mengantar anak masuk sekolah. Jam kerja PNS sendiri tetap berjalan seperti waktu normal atau tidak ada pengurangan.

Terpisah, Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan beserta istri Netty Heryawan, dijadwalkan mengantarkan salah seorang anaknya, yakni Sofhi, pada hari pertama masuk sekolah tahun ajaran baru 2016 di SMA Negeri 3 Kota Bandung, Senin.

Kepala Bagian Humas, Protokol dan Umum Sekretariat Daerah Provinsi Jawa Barat, Ade Sukalsah, menyatakan
Gubernur yang dikenal dengan nama Aher itu akan mengantar putrinya untuk masuk hari pertama di SMA 3 Bandung.

Seperti dilansir Antara, Ade menyatakan usai mengantar putrinya, Gubernur akan memimpin Apel Besar pencanangan Jabar Menolak Kekerasan di Halaman Gedung Sate Bandung.

Sebelumnya Aher dalam siaran persnya menegaskan, sebagai kepala daerah dan orangtua, dirinya mendukung anjuran Surat Edaran Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI Anies Baswedan Nomor 4 Tahun 2016 tentang Hari Pertama Sekolah tertanggal 11 Juli 2016. (Sumber: Detik.com)

Editor: Udin