Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Perlu Peran Semua Pihak Wujudkan Adipura untuk Lingga
Oleh : Nur Jali
Sabtu | 16-07-2016 | 15:11 WIB
junaidi-blh-lingga.jpg Honda-Batam

Kepala Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Lingga, Junaidi Adjam.

BATAMTODAY.COM, Dabosingkeng - Kepala Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Lingga, Junaidi Adjam mengharapkan agar kunjungan Komisi I DPRD Lingga juga dapat dibarengi dengan upaya maksimal untuk mencapai tujuan yang diimpikan oleh kabupaten tersebut untuk meraih piala Adipura.

"Kita harus melakukan upaya untuk mencapai ke arah itu, merekapitulasi dan mendata kekurangan dan kelemahan untuk mencapai target Adipura," kata Junaidi, Sabtu (16/7/2016).

Untuk mewujudkan semua ini dibutuhkan komitmen bersama baik dari Pemerintah Daerah, melalui SKPD terkait, Camat, Lurah dan semua unsur masyarakat termasuk di dalamnya DPRD Kabupaten Lingga untuk bersama-sama menyosialisasikan kepada semua pihak untuk menjaga lingkungan agar tetap bersih.

"Kita masih banyak kekurangan di unsur sarana dan prasarana, lebih dari itu kesadaran masyarakat akan pentingnya kebersihan lingkungan juga masih lemah," jelasnya.

Masih banyak masyarakat yang masih membuang sampah sembarangan, demikian juga dengan sekolah-sekolah belum sepenuhnya mematuhi segala aturan yang ada.

Adapun kekurangan yang saat ini masih menjadi kendala Pemerintah Kabupaten Lingga adalah belum tersedianya bank sampah, Tempat Pembuangan Sampah (TPS) di daerah-daerah pemukiman juga belum tersedia.

"Tong sampah ketersediaanya juga minim," jelasnya.

Kebutuhan kekurangan semua ini diharapkan dari leading sector seperti Dinas Pekerjaan Umum dapat sesegera mungkin memenuhi.

Editor: Dodo