Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Aburizal Bakrie Ikut Program Tax Amnesty
Oleh : Redaksi
Jum'at | 01-07-2016 | 11:38 WIB
Luhut.jpg Honda-Batam

Menko Polhukam Luhut Panjaitan (Sumber foto: Kompas.com)

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Pengusaha yang juga petinggi Partai Golkar, Aburizal Bakrie akan menarik uangnya yang ada di luar negeri ke Indonesia.

Hal itu diungkapkan Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan Luhut Binsar Pandjaitan.

"Iya (akan menarik uang di luar negeri ke Indonesia)," ujar Luhut, di Kantor Direktorat Jenderal Pajak, Jakarta Selatan, Jumat (1/7/2016).

Dari pantauan, Aburizal terlihat datang sendiri ke Kantor Direktorat Jenderal Pajak, Jumat pagi.

Pada tempat dan waktu yang sama, Presiden Joko Widodo tengah menghadiri acara pencanangan program pengampunan pajak.

Acara itu sebagai tindak lanjut disahkannya Rancangan Undang-Undang Pengampunan Pajak atau Tax Amnesty oleh DPR RI.

Luhut mengatakan, selain Aburizal, ada pula pengusaha lain yang turut hadir dalam acara tersebut. Mereka juga ingin mendeklarasi uangnya yang berada di luar negeri. "Ramai-ramai ya tadi, pengusaha ada banyak," ujar Luhut.

Sementara itu, dikonfirmasi terpisah, Kepala Staf Presiden Teten Masduki mengungkapkan hal berbeda.

Menurut dia, kedatangan Aburizal ke acara Presiden pada hari ini adalah untuk membicarakan tentang Partai Golkar, bukan dalam rangka mendapat pengampunan pajak.

"Soal Golkar. Bukan (pengampunan pajak)," ujar Teten, sembari terburu-buru masuk ke dalam mobilnya. (Sumber: Kompas.com)

Editor: Udin