Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Ditlantas Bersama Jasa Raharja Bagi-bagi Takjil di Simpang Kepri Mall
Oleh : Romi Candra
Selasa | 21-06-2016 | 09:47 WIB
takjil.jpg Honda-Batam

Inilah takjil buka puasa yang menggoda selera. (Foto: Ist)

BATAMTODAY.COM, Batam - Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Kepri, Polresta Barelang bersama Jasa Raharja terus mengimbau masyarakat agar selalu menjaga keselamatan dengan tidak tergesa-gesa dalam berkendara. Apalagi pada saat berbuka puasa, karena dapat menyebabkan kecelakaan.

 

Pesan itu juga disampaikan saat melakukan kegiatan berbagi takjil di Simpang Kepri Mall, Senin (20/6/2016) sore. Turut hadir Wadir Lantas Polda Kepri, AKBP Widiyanto P dan Kasat Lantas Polresta Barelang, Kompol Andar Sibarani.

Pantauan di lokasi, kegiatan tersebut dimulai sejak pukul 17.00 WIB, hingga waktu berbuka puasa tiba. Takjil tersebut dibagikan pada setiap pengendara yang berhenti saat lampu merah menyala.

Wadir Lantas Polda Kepri, AKBP Widiyanto P, mengatakan, pembagian takjil ini merupakan bentuk kebersamaan dari Satlantas, sembari mengingatkan agar selalu berhati-hati kepada setiap pengendara.

"Kita bersama Jasa Raharja mencoba memberikan inovasi dengan memberikan takjil pada masyarakat yang melewati jalan ini. Tujuannya, agar mereka bisa berbuka di jalan, tanpa harus terburu-buru pulang ke rumah," ujar Widiyanto.

Ditambahkan Kasat Lantas Polresta Barelang, Kompol Andar Sibarani, dengan terburu-buru mengejar bisa berbuka puasa dirumah, sering pengendara tidak berhati-hati, sehingga kecelakaan tidak dapat dihindari.

"Dengan takjil yang kita bagikan ini, setidaknya bisa membantu masyarakat yang masih berada di jalan untuk berbuka puasa. Dengan demikian, mereka bisa dengan lega pulang ke rumah, dan keselanatan bisa dijaga," tambahnya.

Dengan pembagian takjil tersebut, juga sangat didukung para pengendara. Seperti yang diakui Edo. Ia merasa tidak perlu terburu-buru untuk pulang ke rumah karena bisa berbuka puasa di jalan.

"Dalam ajaran agama dianjurkan menyegerakan berbuka puasa. Terkadang saya tidak sempat membeli takjil di jalan, karena buru-buru pulang untuk berbuka. Tapi dengan adanya takjil ini bisa berbuka di jalan, tidak perlu terburu-buru. Terimakasih pak polisi," ujarnya berseloroh.

Editor: Dardani