Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Tiang dan Kabel Listrik dari Distamben Bintan hanya jadi Pajangan

Tiang dan Kabel Tak Standar, PLN Ogah Alirkan Arus Listrik di Kampung Beringin
Oleh : Harjo
Rabu | 18-05-2016 | 13:14 WIB
sidak-dewan-Bintan-ke-Kampung-Beringin.jpg Honda-Batam

Anggota DPRD Bintan menemui warga Kampung Beringin, Desa Kuala Sempang, Bintan (Foto: Harjo)

BATAMTODAY.COM, Tanjunguban - Tiang dan kabel untuk instalasi listrik, pengadaan dari Dinas Pertambangan Bintan yang sudah terpasang di Kampung Beringin, Desa Kuala Sempang, Kecamatan Serikuala Lobam, Bintan hanyalah sebuah pemandangan belaka. Pasalnya, sejak 2015 yang diharapkan mendapatkan arus listrik dari PLN, justru PLN tidak bersedia dan beralasan tiang dan kabel dari Distamben tidak standar.

"Kita baru mendapatkan laporan dari masyarakat, bahwa tiang dan kabel listrik yang diharapkan mendapatkan arus listrik dari PLN justru sampai saat ini harapan tersebut pupus, sebab pihak PLN tidak bersedia karena tidak sesuai dengan standar PLN," ungkap anggota komisi II DPRD Bintan, Andreas Salim kepada BATAMTODAY.COM di Tanjunguban, Selasa (17/5/2016).

Pria yang akrab disapa Ayong itu mengatakan, dengan adanya permasalahan mubazirnya anggaran untuk tiang dan kabel listrik namun tidak bisa memberikan manfaat kepada warga maka DPRD Bintan akan segera mengelar dengar pendapat dengan instansi terkait.

"Untuk mencari solusi dari permasalahan tiang dan kabel listrik yang mubazir, maka perlu dilakukan haering. Artinya kalau memang tidak memberikan manfaat dan masyarakat tidak bisa menikmati listrik walaupun instalasinya sudah ada, seharusnya sejak awal anggaran untuk kebutuhan tersebut tidak dikucurkan," imbuhnya.

Expand