Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Ketua BP Batam yang Baru Ternyata Pendukung Jokowi di Pilpres 2014 Lalu
Oleh : Irawan
Rabu | 06-04-2016 | 15:53 WIB
IMG-20160405-WA034.jpg Honda-Batam
Ketua Badan Pengelola Batam Hatanto Reksodiputro saat dilantik Menko Perekonomian Darmin Nasution selaku Ketua Dewan Kawasan Nasional 

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Ketua Badan Pengelola (BP) Batam Hatanto Reksodiputro, yang baru dilantik oleh Menko Perekonomian Darmin Nasution selaku Ketua Dewan Kawasan Nasional (DKN) Kawasan Perdagangan Bebas dan Pelabuhan Bebas (PBPB) Batam pada Selasa (5/4/2016) malam, ternyata pendukung pasangan Joko Widodo (Jokowi)-Jusuf Kalla (JK) pada Pemilihan Presiden 2014 lalu.


Hatanto adalah politisi Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura), pimpinan Jenderal Purn Wiranto.  Pada Pemilu Legislatif 2014 lalu, Hatanto mencalonkan diri sebagai anggota DPR daerah pemilihan Jawa Barat IX (Kabupaten Majalengka, Subang dan Sumedang), namun gagal melenggang ke Senayan.

Karena Hanura mendukung pasangan Jokowi-JK pada Pilpres 2014 lalu, maka Hatanto mahasiswa dan alumni Harvard University lainnya pernah mendeklarasikan dukungan untuk pencalonan Jokowi-JK pada pilpres 2014. Selain itu, deklarasi juga didukung praktisi hukum Todung Mulya Lubis.

Hatanto juga pernah dimintai masukan oleh Presiden Joko Widodo saat Indonesia mengaji rencana bergabung dengan Trans Pacific Patrnership (TPP). Kala itu, dia mengingatkan pemerintah untuk berhati-hati.

Kali ini, giliran Hatanto Reksodiputro ditunjuk menjadi Ketua Badan Pengelola Batam. Hatanto menambah daftar mantan pendukung Jokowi-JK yang mendapatkan jabatan publik.  Jabatan tersebut dinilai sebagai balas jasa atas dukungan Hatanto kepada pasangan Jokowi-JK pada Pilpres 2014 lalu.

Namun, jauh sebelumnya nama Hatanto sudah disebut-sebut sebagai kandidat kuat menakhodai BP Batam hasil godokan DKN. Sebagai catatan, Hatanto dikenal sebagai seorang profesional dan punya kemampuan untuk mengembangkan Batam terkait dengan potensi ekonomi yang dimiliki. Ia pernah menjadi Dubes RI di Oslo, Norwegia.

Dia juga dikenal aktif memimpin Delegasi RI ke berbagai perundingan, baik bilateral, regional (APEC, ASEAN) maupun multilateral (WTO) di berbagai negara di luar negeri, untuk membawakan posisi dan kepentingan Pemerintah RI.

Selain itu, Hatanto pernah menjabat Sekjen Departemen Perdagangan di Kementerian Perdagangan di era Mari Elka Pangestu atau periode 2004-2009. Tetapi kemudian dia mengundurkan diri pada 2008. Baca juga: Pejabat Baru Dilantik, Pegawai BP Batam Bergejolak

Hatanto Reksodiputro dilantik sebagai Ketua Badan Pengelola Batam oleh Ketua Dewan Kawasan Batam sekaligus Menteri Koordinator Perekonomian Darmin Nasution pada, Selasa (5/4/2016) malam, di Jakarta. Darmin juga melantik  Agus Tjahjana Wirakusumah sebagai Wakil Kepala BP Batam.  Sedangkan lima Anggota/Deputi adala Sigit Priadi Pramudito, Junino Jahja, RC Eko Santosa Budianto, Purba Robert M Sianipar dan Gusmardi Bustami.

Siigit Priadi Pramudito, selaku Anggota 1/Deputi Bidang Administrasi dan Umum Badan Pengusahaan Kawasan Perdagangan Bebas dan Pelabuhan Bebas Batam. Junino Jahja, selaku Anggota/Deputi Bidang Perencanaan dan Pengembangan Badan Pengusahaan Kawasan Perdagangan Bebas dan Pelabuhan Bebas Batam

RC Eko Santoso Budianto, selaku Anggota 3/Deputi Bidang Pengusahaan Sarana Usaha Badan Pengusahaan Kawasan Perdagangan Bebas dan Pelabuhan Bebas Batam. Purba Robert M Sianipar, selaku Anggota 4/Deputi Bidang Pengusahaan Sarana Lainnya Badan Pengusahaan Kawasan Perdagangan Bebas dan Pelabuhan Bebas Batam

Gusmardi Bustami, selaku Anggota5/Deputi Bidang Pelayanan Umum Badan Pengusahaan Kawasan Perdagangan Bebas dan Pelabuhan Bebas Batam.
 
Editor: Surya