Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Sempat Alami Penurunan, Arus Penumpang di Bandara Hang Nadim Berangsur Normal
Oleh : Hadli
Selasa | 05-04-2016 | 15:28 WIB
Bandara-Hang-Nadim-Batam.jpg Honda-Batam
Bandara Hang Nadim Batam.

BATAMTODAY.COM, Batam - Otoritas Bandara Hang Nadim Batam menyampaikan jumlah penumpang sejak awal April mengami peningkatan perlahan dari tiga bulan tahun pertama 2016 atau setelah liburan Tahun Baru Imlek. 

"Penumpang sekarang perlahan mulai normal," kata Suwarso, Kepala Bagian Umum Bandara Internasional Hang Nadim Batam, Selasa (5/4/2016). 

Pada triwulan pertama, penumpang mengalami penurunan signifikan. Sehingga seluruh maskapai yang beroperasi di Hang Nadim Batam mengurungkan niatnya untuk menambah rute baru dan jadwal penerbangan. 

Bahkan, pada masa low season jadwal penerbangan beberapa tujuan seperti Jakarta dikurangi maskapai, seperti langkah yang diambil Lion Air dan Citilink untuk menghindari kerugian akibat penumpang sepi, bahkan hinga membatalkan penerbangan.

"Dalam sehari, penumpang berkurang sampai 1000-an orang, puncaknya kemarin mencapai sekitar 2.000 penumpang. Kondisi normalnya penumpang mencapai 15 ribu orang datang dan berangkat," ujarnya. 

Ia memprediksikan, lonjakan penumpang diperkirakan terjadi masa liburan sekolah. Puncaknya libur puasa hingga akhir liburan Hari Raya Idul Fitri. Seperti yang terjadi pada tahun-tahun sebelumnya. 

"Maskapai akan menambahkan rute baru dan jadwal penerbangan saat aktivitas penumpang mulai menunjukan kenaikan," jelasnya. 

Editor: Dodo