Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Sertijab Bupati Lingga, Nurdin Ingatkan Visi Kepri Jadi Kepulauan Bunda Tanah Melayu
Oleh : Nur Jali
Jum'at | 19-02-2016 | 18:57 WIB
sertijab-bupati-lingga.jpg Honda-Batam
Bupati dan Wakil Bupati Lingga bersama dengan Wagub Nurdin Basirun dan mantan Penjabat Bupati Edi Irawan. (Foto: Nur Jali)

BATAMTODAY.COM, Daiklingga - Wakil Gubernur Kepri Nurdin Basirun mengingatkan visi Gubernur Kepri untuk menjadikan Provinsi Kepri sebagai Provinsi Kepulauan Bunda Tanah Melayu. Hal itu disampaikan pada saat serah terima jabatan bupati di Balai Agung Junjungan Negeri, Gedung Daerah Kantor Bupati Lingga Daik, Jumat (19/06/12).

Dalam sambutan tanpa teks yang formal, Nurdin juga berharap agar kedepannya Bupati Lingga dapat mengemban amanah menjadi pemimpin yang selalu mengayomi dan siap mendengar keluhan dari masyarakat.

"Pemimpin itu jangan mimpi dapat tidur 8 jam dalam sehari, karena setiap keluhan harus ditampung oleh bupati, dan SKPD atau jajaran di bawahnya harus siap menjalankan perintah," lata mantan Bupati Karimun ini.

Selain itu, Nurdin juga meminta agar konsep pembangunan kedepan lebih memprioritaskan segala potensi yang ada di Kabupaten Lingga untuk dijadikan peluang ekonomi bagi peningkatan PAD. Dia meminta agar bupati tidak menjadikan tambang sebagai pasokan untuk menambah APBD Lingga, karena sektor tambang dinilai tidak dapat menjamin kesejahteraan masyarakat.

"Lingga memiliki potensi wisata yang luar biasa, apalagi basic dari bupatinya adalah pengusaha, pengusaha itu selalu memanfaatkan tantangan menjadi peluang," jelasnya.

Sementara itu Bupati Lingga Alias Wello dalam sambutannya mengamini bahwa dirinya sudah menargetkan akan membangun area persawahan di Desa Sungai Besar Kecamatan Lingga Utara untuk cadangan kebutuhan pangan.

"Kabupaten Lingga adalah daerah yang kaya, semua potensi ada disini, dan kita akan mengoptimalkan itu dan yang terpenting pekerjaan ini harus dilakukan gotong royong, bukan kerja bupati sendiri," kata dia.

Editor: Dodo