Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Fans Marc Marquez dan Dani Pedrosa Padati Sirkuit Sentul
Oleh : Redaksi
Minggu | 14-02-2016 | 11:24 WIB
sportstu.jpg Honda-Batam
Fans Pedrosa saat memadati Sentul. (Foto: Sportsatu)

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Pebalap Repsol Honda Racing MotoGP, Marc Marquez dan Dani Pedrosa, sedang berada di Indonesia untuk uji coba motor keluaran terbaru pabrikan Honda RC213V, Minggu (14/2). Acara belum dimulai, tapi fans dari kedua pebalap tersebut sudah memadati Sirkuit Internasional Sentul.


Sebelum uji coba motor terbaru, Marc Marquez dan Dani Pedrosa sebelumnya mengikuti serangkaian acara. Salah satunya bermain futsal dengan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi, Sabtu (13/2).

Uji coba motor keluaran terbaru pabrikan Honda ini dilaksanakan di Sirkuit Internasional Sentul. Tidak sedikit dari fans kedua pebalap tersebut memadati lokasi uji coba itu sejak pagi.

Antrian loket tiket untuk masuk ke Sirkuit Sentul terlihat sudah mengular panjang. Mereka rela berpanas-panasan demi menyaksikan sang idola mengendarai motor di Sirkuit Sentul.

Tak heran antrian para fans kedua pebalap tersebut membeludak di Sirkuit Sentul. Sebab, panitia tidak menarikan biaya bagi para fans yang ingin menyaksikan kedua pebalap kesayangannya itu. (Sumber: Sportsatu)

Editor: Dardani