Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Dorong Penguatan Wallstreet

The Fed Beri Sinyal Positif
Oleh : sumantri/ sn
Rabu | 10-08-2011 | 09:04 WIB
sumantri_the_feed.jpg Honda-Batam

Sejumlah pialang saham menyambut gembira penguatan Wallstreet.

NEW YORK, batamtoday - Investor bursa saham melupakan downgrade AS menjelang pernyataan hasil pertemuan The Fed Selasa sore 9 Agustus 2011, telah mendorong kenaikan Wall Street.

Dilansir dari yahoofinance, Indeks Dow Jones naik 1,7% ke 11.003,07, indeks Nasdaq naik 2,5% ke 2.417,65 dan indeks S&P naik 2,2% ke 1.14,72. Kenaikan Dow dipimpin saham Bank of America naik 6,5% dan saham JPMorgan naik 4,6%. Indeks S&P naik dipimpin sektor keuangan dan metarial.
 

"Kita mendapatkan pergerakkan indeks yang mantul karena sudah oversold. Pasar juga menunggu pernyataan The Fed," kata direktur operasi DME Efek, Alan Valdes yang dikutip batamtoday dari yahoofinance.com.

Saham sektor perbankan mendorong kenaikan Dow seperti saham Citigroup naik 10,09%, saham Wells Fargo naik 5,09%. Sedangkan saham Transaltrantic Holding naik 3,4% setelah menolak tawawan akuisisi dari Warren Bufferr Berkshire Hathaway. Harga emas dunia terus memperbaiki rekor harga terbaru di US$1.778 per ons.

Bursa Asia mayoritas melemah seperti indeks Hang Seng turun 5,6% ke 19.330, indeks Nikkei turun 1,6% ke 8.944, indeks Shanghai turun Rp0,03% ke 2.525 dan indeks ASX naik 1,2% ke 4.034.

Sedangkan bursa Eropa melemah seperti indeks FTSE turun 0,02% ke 5.067, indeks DAX turun 1,3% ke 5.840 dan indeks CAC naik 0,1% ke 3.129.

Sedangkan Wall Street pada perdagangan Senin (8/8) masih negatif. Indeks Dow Jones turun 634,76 poin atau 5,55% ke level 10.809,85. Indeks S&P 500 turun 79,92 poin atau 6,66% ke level 1.119,46. Indeks Nasdaq turun 174,72 poin atau 6,90% atau ditutup di level 2.357,69.