Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Legaa.., Pesepak Bola Kita Boleh Main di Malaysia
Oleh : Redaksi
Senin | 01-02-2016 | 09:52 WIB
sportsatu.jpg Honda-Batam
General Manajer APPI, Valentino Simanjuntak saat menyampaikan kabar gembira itu. (Foto: Sportsatu)

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Asosiasi Pemain Profesional Indonesia (APPI) dan Professional Footballers Association of Malaysia (PFAM) sepakat untuk menjalin kerja sama. Mereka bakal membuat event yang bisa membuka peluang pesepak bola Indonesia untuk berkarier di Malaysia.


General Manajer APPI, Valentino Simanjuntak, mengatakan APPI dan PFAM sepakat membuat sebuah event. Namun, pelaksanaan event tersebut masih dalam tahap diskusi.

"Kami berencana membuat event antara pemain Malaysia dan Indonesia untuk dilihat agen dan pemilik klub, mereka bisa bermain dan memperlihatkan kemampuan mereka. Untuk pelaksanaannya kami masih berdiskusi, karena di Malaysia ada transfer window pemain," kata Valentino saat ditemui SportSatu di Jakarta, Minggu (31/1).

"Ini adalah sebuah solidaritas dua negara, mangkanya kami sangat senang karena dari Malaysia mendukung hal itu. Kami tidak menjanjikan pekerjaannya, tapi kami mencoba membuat peluang yang sebesar-sebesarnya," lanjutnya.

Wakil Presiden PFAM, Rezal Zambery Yahya, mengaku senang bisa bekerja sama dengan Indonesia. Menurutnya, ini bisa menjaga dan meningkatkan karier pemain-pemain Indonesia.

"Untuk sekarang ini, liga di indonesia sedang tidak berjalan. Untuk itu kami ingin membantu pesepak bola Indonesia untuk bisa melanjutkan kariernya. Ini bisa menjaga kualitas pesepak bola Indonesia dan memiliki karier lebih baik," jelas Rezal. (Sumber: Sportsatu)

Editor: Dardani