Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Baru Tiga Hari Kerja, Pria Ini Embat Uang Majikannya
Oleh : Harun al Rasyid
Sabtu | 16-01-2016 | 14:27 WIB
bambang-maling.jpg Honda-Batam
Bambang saat diinterogasi Kapolsek Sagulung, AKP Chrisman Panjaitan. (Foto: Harun al Rasyid)

BATAMTODAY.COM, Batam - Kelakuan Bambang (36) benar-benar keterlaluan dan tak tahu balas budi. Baru tiga hari bekerja sebagai penjual ayam penyet, uang majikannya malah diembat lalu pergi begitu saja.

"Harusnya dia bersyukur diterima kerja, eh, malah mencuri uang suamiku. Diberi hati malah minta jantung," kata Enik Nurhayati di Polsek Sagulung, Sabtu (16/1/2016). 

Wanita berumur 42 tahun, warga Citra Laguna, Blok C Nomor 10, RT 02 RW 23  ini terpaksa melaporkan karyawanya sendiri ke polisi. Lantaran uang senilai Rp 470 ribu milik suaminya hilang diembat Bambang Rabu (13/1/2016) sekitar 17.00 WIB. 

Uang tersebut diselipkan di kantong celana kecil suaminya dan digantungkan di balik pintu rumah. Setelah mengambil uang, pelaku langsung melarikan diri. 

Saat itu, Enik menaruh curiga kepada pelaku, sebab selama ini uang hasil penjualan ayam penyet selalu berkurang dan saat kejadian, Bambang memilih pergi tanpa pamit. 

"Saya telepon dia, Bambang kok tak bantu ibu. Terus dia jawab, saya di Aviari mau pindah kerja di Nagoya.  Jadi saya suruh dia ke rumah, pura-pura mau beri uang rokok," kata Enik. 

Enik sengaja memancing pelaku agar kembali ke rumah sehingga bisa ditanyakan secara langsung. Begitu sampai dirumah dan diinterogasi, pelaku pun mengakui perbuatannya. 

"Dia mengaku ambil uang di celana suami saya. Padahal saya sendiri tak tahu uang suami saya itu," tuturnya. 

Setelah mengakui perbuatannya, Enik memanggil pihak RT setempat dan menyerahkan pelaku kepada pihak polisi. Did epan penyidik Polsek Sagulung, pelaku hanya tertunduk lesu dan mengakui perbuatannya. Uang tersebut sudah habis dibelanjakannya di Pasar Aviari. 

"Iya saya ambil uang itu, buat keperluan. Uangnya sekarang sudah habis saya pakai," kata Bambang. 

Sementara itu, Kapolsek Sagulung, AKP Chrisman Panjaitan mengatakan, setelah mendapatkan informasi dari warga, pihak polisi langsung mengamankan pelaku. Saat ini pelaku sudah ditahan dan akan didalami lebih lanjut. 

"Pelaku mengaku sering mencuri. Kita akan dalami lagi apakah pelaku spesialis mencuri atau bukan," kata Chrisman. 

Editor: Dodo