Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Inilah Lexus RC F, Mobil dengan Cat Seirama Denyut Jantung
Oleh : auticarindonesia.com
Kamis | 10-09-2015 | 09:14 WIB
lexus-heartbeat-car-03.jpg Honda-Batam
Lexus RC F. (Foto: net)

BATAMTODAY.COM - SELAIN menciptakan hoverboard, atau semacam papan seluncur terbang, Lexus juga menciptakan teknologi baru yang berkaitan dengan mobil sport flagship-nya saat ini, yaitu RC F. Lexus telah menciptakan kendaraan pertama di dunia yang mampu menerjemahkan denyut jantung pengemudi melalui cat di bodi mobil.

Melalui teknologi yang memonitor jantung pengemudi, data disalurkan melalui sinyal elektrik kepada panel bodi yang berbalur cat electro-luminescent. Cat tersebut akan bereaksi mengeluarkan cahaya sesuai ritme denyut jantung.

"Mobil berdenyut jantung ini menjadi bagian penting bagi Lexus, terutama model F berperforma tinggi, serta respon emosi dari mesin seperti RC F terhadap manusia," ujar Sean Hanley, Lexus Australia Chief Executive. (*)

Editor: Roelan