Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Dihentikan 2006, Suzuki Ignis Bakal Dilahirkan Kembali
Oleh : dapurpacu.com
Senin | 31-08-2015 | 10:16 WIB
suzuki_ignis.jpg Honda-Batam
Suzuki Ignis. (Foto: net)

BATAMTODAY.COM - SEBUAH konsep mini SUV telah diciptakan oleh Suzuki bernama iM-4 untuk dipamerkan di Geneva Motor Show 2015 pada Maret lalu. Kabar terbarunya akan dinamakan Suzuki Ignis.

Nama Ignis tidak asing lagi bagi pabrikan bermarkas di Hamamatsu, Jepang, karena pernah hadir dan dihentikan pada 2006. Suzuki Ignis sebelumnya diniagakan di Eropa, Australia dan sebagian Asia, untuk pasar Jepang menggunakan nama Swift.

Isu penggunaan nama Ignis muncul dari Instagram plus rendering produksi Suzuki iM-4 Concept. Dengan kemunculan nama Ignis memupus dugaan Suzuki iM-4 Concept merupakan kelanjutan dari Katana.

Untuk spesifikasi diprediksi menggendong mesin 1,0 liter, 3-silinder Boosterjet (yang akan debut di hatchback Suzuki Baleno) dan 1,2-liter mesin Dualjet Euro-spec Suzuki Swift. Sebuah pilihan diesel juga bisa ditawarkan, yang bisa sumber tenaga dari mesin diesel 1.3-liter DDiS. (*)

Editor: Roelan