Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Brad Kahlefeldt Juara Iron Man 2015 Bintan
Oleh : Harjo
Senin | 24-08-2015 | 10:27 WIB
juara-I-Iron-Man-2015.jpg Honda-Batam
Brad Kahlefeldt (36), asal Australia saat menyentuh garis finish dalam iven Iron Man 70.3 Bintan.

BATAMTODAY.COM, Tanjunguban - Brad Kahlefeldt (36), asal Australia, akhirnya keluar sebagai juara iven Iron Man 70.3 Bintan yang digelar pada Minggu (23/8/2015).

Gelar juara pertama diperolehnya setelah menyelesaikan renang 1,9 kilometer (km), sepeda 90 km, dan lari 21 km, dengan total waktu 3 jam, 55 menit, dan 31 detik. 

Sementara, untuk juara kedua pria diraih Mike Philips (24), asal Selandia Baru, dengan waktu 4 jam 18 detik, juara ketiga pria, Fredrik Croneborg (35), dari Swedia, menempuh waktu 4 jam 2 menit 39 detik.

Sementara, di kategori perempuan, Gina Crawford (35), asal Selandia Baru menjadi kampiun dengan waktu 4 jam 25 menit 19 detik. Pemenang kedua, Caitlin Snow (33) asal Amerika Serikat, dengan waktu 4 jam, 27 menit, 2 detik dan pemenang ketiga yakni Katey Gibb (29), asal Australia, dengan waktu 4 jam 30 menit 3 detik.

Managing Director Iven Organiser MetaSport, Nathalie Marquet, mengatakan, setelah tiga kali penyelenggaraan Meta Man, saat ini memasuki perlombaan kategori Ironman dan kelasnya lebih mendunia.

"Saat ini pesertanya dari 45 negara. Kalau sebelumnya 35 negara. Juga pengakuan dunia internasional semakin meningkat, begitu juga dengan kepercayaan mereka," kata Nathalie.

General Group Manager PT Bintan Resort Cakrawala (BRC), pengelola kawasan pariwisata Lagoi Bay dan Lagoi, Abdul Wahab, mengatakan, penyelenggaraan Iron Man yang biasanya Nirwana, saat ini diselenggarakan di Lagoi Bay, sebagai lokasi baru, merupakan pengembangan kawasan bisnis baru yang menjanjikan.

"Kawasan Lagoi Bay ini merupakan kawasan bisnis pariwisata baru yang menjanjikan ke depan. Dengan keindahan alam yang kita tunjukkan kepada dunia internasional, bahwa pulau Bintan harus dikunjungi masyarakat internasional karena keindahan laut, alam, maupun keramahan penduduknya," ungkapnya. 

Editor: Dodo