Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

UEFA Bakal Longgarkan Aturan Finansial Klub
Oleh : Redaksi
Selasa | 19-05-2015 | 10:45 WIB
uefa.jpg Honda-Batam
(Foto: uefa.com)

BATAMTODAY.COM - Otorita sepakbola Eropa, UEFA, akan melonggarkan aturan keuangan mereka yang disebut Financial Fair Play atau FFP, yang telah diterapkan sejak tahun 2011.

Presiden UEFA, Michel Platini, mengatakan bahwa aturan berjalan dengan baik tetapi akan 'dilonggarkan' mulai musim panas ini. Demikian dilaporkan BBC.

Menurut aturan tersebut, pembelian dan penggajian pemain harus bersumber dari pemasukan klub dan tak bisa meminjam dari usaha lain atau dari bank. Tujuannya adalah mencegah terjadinya pengeluaran yang membuat keuangan klub merugi.

Tahun lalu, dua klub besar yaitu Manchester City dan Paris St. Germain didenda karena melanggar aturan ini, yang diberlakukan bertahap, agar klub bisa menyesuaikan diri.

Namun banyak klub kesulitan memenuhi aturan ini dan mendapat sanksi mulai dari pelarangan pendaftaran pemain baru, denda hingga larangan berkompetisi di tingkat Eropa.

Kritik terhadap FFP bermunculan dalam dua musim kompetisi terakhir. Banyak pengamat menyatakan melarang klub untuk belanja besar, berarti mempertahankan status quo.

Para pemilik klub menengah jadi tidak bisa berspekulasi dengan uang mereka untuk bersaing melawan klub besar dalam mendatangkan pemain terbaik.

Seperti diberitakan koran Le Parisien, perubahan ini mungkin reaksi atas 'beberapa tuntutan hukum melawan FFP yang sedang dalam proses yang mendekati akhir'.

Tuntutan hukum tersebut dipelopori oleh pengacara Belgia, Jean-Louis Dupont, yang memaksa UEFA untuk membongkar peraturan transfer pemain mereka.

Sumber: BBC