Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pengurus BP3KR Dikukuhkan dalam Peringatan Hari Marwah Perjuangan Provinsi Kepri
Oleh : Charles Sitompul
Jum'at | 15-05-2015 | 17:40 WIB
bp3kr.jpg Honda-Batam
Gubernur Muhammad Sani saat mengukuhkan pengurus DPP BP3KR periode 2015-2020 yang dipimpin Huzrin Hood dan Idris Zaini.

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Peringatan Hari Marwah Perjuangan Pembentukan Provinsi Kepri yang ke 16 tahun serta pengukuhan Pengurus Badan Penyelaras dan Pengawas Pembangunan Provinsi Kepri (BP3KR) dilaksanakan di Gedung Daerah Tanjungpinang, Jumat (15/5/2015).

Pantauan BATAMTODAY.COM, acara ini dihadiri Gubernur Kepri, Muhammad Sani, Ketua LAM Abdul Razak, Syarifudin Aluan mewakili Ketua DPRD, Nur Syafriadi mewakili Kepala BP Batam serta dua anggota DPRD Kepri Husnizar Hood dan Tedi Jun Askara bersama tokoh masyarakat dan pengurus BP3KR lainnya yang akan dikukuhkan.

Sementara Wakil Gubernur Kepri dan empat unsur Pimpinan DPRD, serta Kepala SKPD Pemerintah Provinsi Kepri tak terlihat menghadiri acara.

Ketua Panitia Pelaksana, Mentereng Sakti mengatakan peringatan Hari Marwah 16 Tahun pembentukan Provinsi Kepri 2015 merupakan upaya silaturahmi dalam mengenang visi dan misi pelaksanaan pembentukan Provinsi Kepri 16 tahun lalu. Selain itu, acara ini juga sebagai titik balik heroik perjuangan pembentukan Provinsi Kepri 

"Peringatan hari Marwah pembentukan Provinsi Kepri ini, juga bertujuan untuk ‎mengembalikan sejarah, dicanangkan dan diawalinya marwah Provinsi Kepri yang berawal dari Gedung Daerah ini atas penolakan Provinsi Riau untuk membentuk Provinsi Kepri yang saat ini berdiri," kata Mentereng, Jumat (15/5/2015).

Selain disejalankan dengan Pengukuhan Pengurus Dewan Pimpinan Pusat Badan Penyelaras dan Pengawas Pembangunan Kepulauan Riau (DPP BP3KR) periode 2015-2020, acara ini juga akan dilanjutkan dengan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) ‎DPP BP3KR di Batam dalam membahas sejumlah rencana kerja jangka pendek dan jangka panjang organisasi tersebut. 

‎Dalam kesempatan itu, Mentereng juga mengimbau dan mengajak agar seluruh pengurus yang dikukuhkan, setelah selesai acara agar dapat langsung ke Batam dengan menggunakan Ferry Kepri I dan Kepri II, karena semua tempat dan akomodasi dikatakan sudah disediakan di Batam. 

Sementara itu, sesuai dengan Surat Keputusan Ketua Umum dan Sekretaris Jenderal DPP BP3KR, yang dibacakan Idris Zaini, Huzrin Hood dan Idris Zaini merupakan Ketua dan Sekretaris Jenderal DPP BP3KR periode 2015-2020 yang dikukuhkan Ketua LAM, Ketua DPRD dan Gubernur Kepri bersama pengurus lainnya.

Dalam amanahnya, Huzrin Hood sebagai Ketua Umum DPP BP3KR, mengatakan pengeluaran SK kepengurusan dilakukan melalui penyempurnaan ‎AD/ART dari Komitmen Yogyakarta 2002, setelah terbentuknya Provinsi Kepri yang kemudian dilanjutkan Pertemuan Mubes BP3KR di Kepri. Selain itu, pengukuhan pengurus DPP BP3KR juga akan dibarengi dengan pendaftaran ormas BP3KR ke Kementerian Hukum dan HAM. 

"Sebagai ormas dan lembaga kekerabatan, BP3KR akan terus mengisi, mendorong dan menyelaraskan, pelaksanan pembangunan untuk kesejahteraan masyarakat di Kepri," tegas Huzrin Hood. 

Editor: Dodo