Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Sambil Tunggu Penyelesaian Konflik Partai Golkar

Ansar Daftar Cawagub ke PDIP Secara Pribadi
Oleh : Charles Sitompul
Senin | 04-05-2015 | 13:37 WIB
ansar-daftar-ke-pdip.jpg Honda-Batam
Bupati Bintan, Ansar Ahmad mengembalikan formulir pendaftaran calon wakil gubernur yang diterima pengurus DPD PDI Perjuangan Kepri.

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Bupati Bintan, Ansar Ahmad menyatakan pendaftaran dirinya sebagai calon wakil gubernur pada Pilkada Kepri melalui PDI Perjuangan bersifat pribadi dan tidak terkait dengan Partai Golkar yang selama ini menaunginya.

Meski demikian, kehadirannya di Kantor DPD PDI Perjuangan Kepri, Jalan DI Panjaitan km.7 Tanjungpinang pada Senin (4/5/2015) siang diikuti dengan sejumlah pendukungnya yang mengenakan seragam partai berlambang pohon beringin.

Mengenakan peci dengan kemeja putih dipadu celana hitam, Ansar bersama rombongan Tim Kopiah, disambut Pengurus DPC dan DPD PDIP Tanjungpinang dan Kepri.

"Saya datang dan mendaftar ke PDIP ini secara pribadi, serta atas dukungan dan konsultasi pada semua tokoh serta pemuka masyarakat. Sembari menunggu penyelesaian konflik kepengurusan Partai Golkar di tingkat Pusat," kata Ansar kepada BATAMTODAY.COM.

Ansar juga menyatakan, akan melakukan pendekatan dan menggalang simpatisan dalam mewujudkan koalisi pasangan dirinya dengan Wakil Gubernur Kepri, Soerya Respationo. 

Mengenai komitmen dirinya dengan PDIP, selain adanya kesamaan visi dalam membangun Provinsi Kepri, Ansar juga mengaku sudah lama melakukan komunikasi politik dengan Soerya.

"Komitmen saya sebagai calon wakil adalah membantu gubernur dalam melaksanakan pembangunan dan mewujudkan kemajuaan Kepri ke depan. Hal itu didasari dengan orientasi program pembangunan yang kami laksanakan di Bintan," kata Ansar.

Sekretaris DPD-PDIP, Lis Darmansyah, mengatakan, potensi dan figuritas Ansar Ahmad sebagai bupati yang dinilai telah berhasil melakukan pembangunan di Kepri menjadi salah satu modal dan tolok ukur bagi PDIP dalam merekrutnya sebagai calon wakil gubernur untuk mendampingi Soerya Respationo dalam Pilkada Kepri mendatang.

"Selain figur dan potensi pak Ansar, secara pribadi saya juga lama kenal dengan beliau, dan ini akan menjadi salah satu aset, dalam pelaksanaan pembangunan di Kepri," kata Lis. 

Setelah pendaftaran itu, Lis mengatakan pihaknya akan me‎lakukan pembahasan dalam Rapat Kerja Daerah Khusus (Rankerdasus) PDIP. 

"Dari ‎hasil penjaringan calon gubernur dan wakil gubernur ini, nantinya akan kami bawa ke Rapat Kerja Daerah Khusus (Rakerdasus), untuk diputuskan, dan diajukan ke DPP-PDIP, untuk mendapatkan rekomendasi sebagai calon resmi yang diusung," kata Lis.

Pengajuan calon gubernur dan calon wakil gubernur, kata Lis sesuai dengan Keputusan DPP-PDIP, minimal dua pasang yang akan diajukan, dan satu diantaranya akan direkomendasikan DPP-PDIP. 

Selain diikuti masa tim Kopiah, Ansar Ahmad dan Isteri datang  mendaftar ke sekretariat DPD PDIP Kepri, juga diikuti seluruh, pengurus DPD dan DPC Partai Golkar Kepri versi ARB seperti Sekretaris DPD Partai Golkar Kepri Agustar, Ketua DPC Partai Golkar Tanjungpinang Ade Angga, dan terlihat Pengurus DPP Golkar Cintarso.

Editor: Dodo