Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

NIP CPNS Bintan Sudah Disetujui BKN, SK Secepatnya Menyusul
Oleh : Habibi
Rabu | 08-04-2015 | 15:01 WIB
ilustrasi_pns_-_berbaris.jpg Honda-Batam
Foto ilustrasi/net

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Kepala Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Bintan, Irma Anisa, mengatakan, hari ini nomor induk pegawai (NIP) CPNS untuk Kabupaten Bintan telah keluar. Secepatnya para CPNS yang telah lulus akan secepatnya di-SK-kan.

"Saya tidak bisa janjikan kapan, kalau memang sudah dapat jumlah pastinya besok. Mungkin Senin sudah bisa keluar SK Bupatinya," ujar Irma saat dihubungi, Rabu (8/4/2015).

Irma mengaku belum tahu jumlah pasti NIP yang disetujui oleh BKN. Pasalnya, yang menyusul data tersebut ke Pekanbaru adalah kepala bidangnya. "Mengenai berapa yang diluluskan nanti akan saya informasi kan kembali. Semoga saja semuanya lulus," ujar Irma.

Dari data dari BKN yang diterbitkan per 10 Maret 2015, CPNS yang lulus ujian CAT sebanyak 137 orang dari 151 formasi yang diusulkan. Jumlah yang lulus verifikasi pun sama, sebanyak 137 orang.

Kendati demikian, Irma belum dapat memastikan, dan hanya berharap seluruh CPNS yang lulus mendapatkan NIP mereka. (*)

Editor: Roelan