Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Satu Ide Acara Dihargai SGD 50 Ribu

MediaCorp Siapkan 34 Miliar Untuk Ide Kreatif
Oleh : magid
Selasa | 28-06-2011 | 14:11 WIB

Singapura, batamtoday - Raja media dari Singapura, MediaCorp menyiapkan investasi sebesar SGD 5 juta atau sekitar Rp 34 Miliar untuk menjaring ide-ide kreatif acara hiburan terbaik dengan konsep untuk semua platform media. Kompetisi penjaringan ide dilakukan secara terbuka.

Proyek ini dinamakan Conten Inovasi Fund (CIF) dan akan dilakukan selama 3 (tiga) tahun. Rencananya, MediaCorp akan menjaring ide-ide yang berhubungan dengan pengemasan hiburan yang nantinya akan ditayangkan di seluruh perusahaan Media dibawah naungan MediaCorp, dari Televisi (TV), Radio, film, media digital, hingga koran Konvensional.

Deputi CEO MediaCorp, divisi televisi, Chang Long Jong menjelaskan, perusahaan dengan jangkauan yang paling lengkap platform media di Singapura, MediaCorp, membanggakan dirinya dalam menyampaikan konten bernilai kepada konsumen melalui berbagai sajian.

"Dengan perubahan demografi dan konsumsi media serta pergerakan tren, kami berharap CIF baru ini akan memberikan jalan bagi kita untuk mengembangkan konsep yang lebih inovatif dan menyegarkan," ujarnya seperti di kutip batamtoday dari laman Todayonline, Singapura, Selasa, 28 Juni 2011.

Untuk tiap konsep acara yang dianggap layak, akan diberikan alokasi pembiayaan sebesar SGD 50 ribu. Yang menarik, agenda penjaringan dilakukan secara global, tanpa batasan negara, jadi Warga Indonesia dan produser lokal dapat mengirimkan ide-ide kreatifnya. Penawaran dari perserta CIF akan ditinjau setiap tiga bulan. Batas waktu pengajuan kuartal pertama adalah 29 Juli 2011 mendatang.