Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Mahasiswi STIE Galileo Jadi Korban Penjambretan di Seiladi
Oleh : Irwan Hirzal
Sabtu | 31-01-2015 | 15:20 WIB
jambret_ilustrasi.jpg Honda-Batam
Ilustrasi.

BATAMTODAY.COM, Batam - Nalita (21), mahasiswi Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Galileo Batam dijambret orang tak dikenal di kawasan Seiladi pada Jumat (30/1/2015) malam. Akibatnya, sejumlah uang yang akan digunakannya membayar SPP semester lenyap.

Nalita menyebutkan bahwa saat kejadian, ia sedang mengendarai motor seorang diri. Diduga, saat itu dia sudah diikuti dari kampusnya oleh pelaku yang mengendarai motor Yamaha Vixion berwarna hitam.

"Saya baru dari kampus mau pulang ke rumah Tiban. Tiba-tiba langsung dipepet dan tas warna merah saya langsung dirampas pelaku," ujar mahasiswi semester 6 ini saat membuat laporan di Mapolsek Sekupang, Sabtu (31/1/2015).

Nalita menuturkan tepatnya di lokasi kejadian pelaku memepet korban dari sebelah kanan. Dia lantas menghentikan laju motornya karena tak ingin berserempetan dengan motor pelaku yang terus memepetnya. 

Saat itulah pelaku langsung menarik tas Nalita yang diletakan di bawah setang sepeda motor Honda Beat warna hijau. Beruntung, dia tak terjatuh akibat hal itu.

"Saya tak melawan saat dirampas, karena kalau melawan saya akan terjatuh," kata Nalita.

Akibat kejadian tersebut uang tunai Rp1,2 juta dan sejumlah barang berharga paspor, SIM, KTP, STNK, buku tabungan BCA yang diletakan dalam tas turut dibawa kabur pelaku.

"Uang tunai itu uang semester kuliah, terpaksa bulan ini harus nunggak, tapi untung ponsel tidak turut dirampas pelaku karena diletakan di saku celana," pungkasnya.

Editor: Dodo