Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Aksi Jambret Makin Resahkan Warga Batam
Oleh : Hendra Zaimi / Dodo
Rabu | 22-06-2011 | 12:42 WIB

Batam, batamtoday - Aksi kejahatan seperti jambret semakin meresahkan warga di Batam. Seperti nasib naas yang dialami oleh Sri Gusyanti (39), warga Perumahan Nusa Jaya, Sungai Panas yang menjadi korban penjambretan di Jalan Yos Sudarso, tepatnya di depan SPBU Baloi Kolam pada Senin, 20 Juni 2011 sekitar pukul 19.00.

Gusyanti kepada batamtoday menuturkan saat itu dirinya sedang pulang dari tempat kerja di kawasan Sekupang menuju ke rumahnya. Saat melintas di depan SPBU Baloi Kolam, tiba-tiba dirinya dipepet oleh seorang pria yang mengendarai sepeda motor hitam namun tidak diketahui jenis maupun nomor polisinya.

"Pria itu langsung mengambil tas yang saya taruh di depan dan terus kabur menuju arah Bengkong," kata Gusyanti di Mapolsek Lubuk Baja, Rabu 22 Juni 2011.

Seketika itu Gusyanti sempat berteriak minta tolong namun tak ada seorangpun yang menolong dirinya meski banyak pengendara lainnya yang berlalu lalang di sekitar lokasi kejadian.

Akibat aksi penjambretan itu, Gusyanti kehilangan telepon genggam Nokia E63, uang tunai Rp3,3 juta serta surat-surat penting seperti SIM, STNK, KTP dan buku tabungan.

Gusyanti berharap polisi dapat segera menangkap pelaku penjambretan agar tidak lagi meresahkan warga.