Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Gamawan Fauzi Serahkan Jabatan Mendagri ke Tjahjo Kumolo
Oleh : Surya
Jum'at | 31-10-2014 | 17:33 WIB
gamawan.jpg Honda-Batam
Gamawan Fauzi

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Gamawan Fauzi resmi menyerahkan pimpinan Menteri Dalam Negeri ke Tjahjo Kumolo di Kementerian Dalam Negeri, Jakarta, Jumat (31/10/2014). Serah terima jabatan baru dilaksanakan hari ini karena Gamawan baru pulih setelah berobat ke Singapura.

 
"Mohon maaf baru hari ini saya dapat secara resmi melaksanakan pisah sambut dengan bapak Mendagri yang baru Bapak Tjahjo Kumolo sekaligus serah terima Ketua Penggerak Tim PKK Pusat," kata Gamawan Fauzi .

Gamawan mengungkapkan keyakinannya akan kinerja Tjahjo. Menurut dia, dengan pengalaman selama duduk di DPR, Tjahjo sudah sangat akrab dengan urusan Kemendagri.

"Dengan dipercayanya Pak Tjahjo oleh presiden, saya rasa bisa menjalankan kementerian lebih baik dari saya apalagi Pak Tjahjo merupakan orang yang pengalaman dan sangat akrab dengan urusan Kemendagri," tutur dia.

Meski demikian, Gamawan juga meminta para staf ikut mendukung kinerja Tjahjo. Dia mengatakan, tanpa dukungan oleh para staf yang baik, maka semua niatan yang baik sulit terealisasikan. Gamawan juga meminta maaf pada hari terakhirnya di Kemendagri.

"Saya meminta maaf kepada seluruh staf dan kepada semuanya. Pertama urusan sertijab ini karena saya akhirnya ditunda. Dengan para staf di perpisahan baik ini, semoga ada hal yang baik," tandas Gamawan.

Dalam kesempatan itu, Gamawan memberikan selamat kepada mantan Tjahjo Kumolo agar sukses menjadi Mendagri dalam 5 tahun kedepan.  "Saya pribadi dan keluarga mendoakan akan lebih sukses lagi dalam memimpin lembaga yang sangat penting ini," kata Gamawan.

Gamawan mengatakan, tugas Tjahjo sebagai Mendagri yang baru sebenarnya tidak berat lagi karena dasar-dasar hubungan antara pemerintah pusat dan daerah telah dibuatnya dalam UU Pemerintahan Daerah yang baru. 

"Dengan UU Pemda yang di zaman saya lahirkan, tugas Pak Tjahjo jauh terasa lebih mudah. Sekarang tidak ada lagi pemimpin daerah bisa seenaknya berbuat dan tidak mendengarkan presiden dan pemerintahan pusat. Tidak ada lagi raja-raja kecil," katanya.

Tjahjo mengaku sangat terhormat mengemban dan menjalani tugas sebagai Mendagri mengantikan Gamawan Fauzi. Dirinya berjanji akan melanjutkan tugas-tugas dan program menteri sebelumnya dengan melakukan perbaikan terhadap berbagai masalah yang belum dituntaskan.

"Kami akan lanjutkan program Kemendagri, membangun jalur demokrasi, proses perizinan, dan proses kewilayahan dengan baik. Bapak Gamawan tetap saya anggap sebagai Mendagri, Bapak Gamawan bebas untuk melakukan koordinasi dengan pegawai," kata Mendagri Tjahjo Kumolo.

Editor: Surya