Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Jangan Anggap Enteng Tugas Komisi Informasi
Oleh : Nursali
Selasa | 23-09-2014 | 12:53 WIB
Soerya.jpg Honda-Batam
Wagub Kepri, Soerya Respationo.

BATAMTODAY.COM, BATAM - Wakil Gubernur Kepulauan Riau, Soerya Respationo menyebut masih banyak kalangan menganggap enteng tugas Komisi Informasi dalam menyaring informasi yang masuk dan layak dijadikan konsumsi masyarakat umum.


Hal ini disampaikannya setelah melantik anggota Komisi Informasi Provinsi Kepri periode 2014-2018 di Graha Kepri, Batam Center, Selasa (23/9/2014)

Menurut Soerya tugas yang diemban oleh komisi informasi ini menurutnya cukup sulit, mengingat semakin canggihnya teknologi dan semakin mudahnya seseorang mengakses informasi dari manapun dan kapanpun tanpa harus bersusah payah.

"Seperti dalam pidato saya tadi bahwa, masih banyak masyarakat yang menganggap enteng tugas komisi informasi publik padahal tugasnya sangat berat, sangat dibutuhkan dan sangat berguna baik bagi masyarakat dan pemerintah untuk mendapatkan informasi yang benar," kata Soerya kepada awak media.

Adapun sejumlah nama yang dilantik dalam kepengurusan Komisi Informasi Provinsi Kepri periode kali ini yakni Ferry Muliadi Manalu, Irwandi, Jazuli, Arifuddin Jalil, dan Liesminidiningsih.

Nantinya mereka akan bertanggungjawab terhadap informasi yang ada di Kepri ini dalam hal menghindari multitafsir memahami informasi yang diberikan. 

"Dan untuk ke depannya tugas-tugas mereka tidak hanya kulit-kulit saja, bahkan ke dalam-dalamnya. Dalam memberikan informasi," pungkasnya.

Editor: Dodo