Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Queen Akan Rilis Lagu Duet Freddie Mercury dengan Michael Jackson
Oleh : Redaksi
Selasa | 23-09-2014 | 09:45 WIB
Queen1978-360.jpg Honda-Batam
Queen dalam sebuah penampilan di tahun 1978. (Foto: Rolling Stone).

BATAMTODAY.COM - Lebih dari tiga dekade telah berlalu, Queen akhirnya siap merilis lagu bertajuk "There Must Be More to Life Than This" - menghadirkan duet vokal dari dua penyanyi eksentrik paling karismatik di dunia, mendiang Freddie Mercury dan Michael Jackson - dalam album kompilasi terbaru mereka, Queen Forever.


Dijadwalkan untuk diluncurkan pada 11 November mendatang, lagu itu ditulis saat proses pengerjaan album Hot Space, namun tak pernah terselesaikan, dimana Mercury malahan sempat merilisnya dalam versi berbeda untuk album solonya di tahun 1985, Mr. Bad Guy.

William Orbit selaku produser - populer atas tangan dinginnya dalam menangani album Madonna, Ray of Light - dipercaya untuk menyelesaikan lagu tersebut. "Saat saya pertama kali memutarnya dalam studio, saya seperti membuka harta karun musisi-musisi terbesar di dunia," ujarnya.

"Mendengar vokal Michael Jackson membuat perasaan campur aduk. Sangat hidup, keren, dan perih, seolah ia sedang berada dalam studio dan menyanyikannya langsung. Bersama vokal solo Freddie, apresiasi yang saya berikan untuk mereka ada di level tertinggi," imbuh Orbit, yang meramu aransemen lagu itu menjadi jauh lebih kaya daripada versi solo Mercury.

Queen Forever juga memuat versi baru dari "Love Kills," dimana Mercury merekamnya bersama produser Giorgio Moroder untuk memperbarui lagu soundtrack dari Metropolis, film bisu termahal di eranya, besutan sutradara Fritz Lang, tersebut .

"Mereka mengeluarkan seluruh pola produksi disko dan mengubahnya menjadi aransemen Queen yang lebih tradisional," tutur Adam Lambert, yang pernah menyanyikannya bersama Queen. "Itu merupakan lagu yang menakjubkan. Sangat dramatis dan kuat, dengan melodi yang indah."

Tanpa menyajikan lagu-lagu hit reguler seperti "We Will Rock You" dan "Bohemian Rhapsody", pemilihan konten album Queen Forever lebih fokus pada lagu-lagu yang kurang dikenal seperti "Mother Love," "The Miracle" dan "Drowse."

Sumber: Rolling Stone