Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Fiat Indonesia Mengaku Siap untuk Jual Edisi Koleksi 1957
Oleh : Redaksi
Jum'at | 18-07-2014 | 13:48 WIB
fiat 1957.jpg Honda-Batam
Fiat 500 Vintage 1957. (Foto: Otosia.com).

BATAMTODAY.COM - PT Garansindo Inter Global melihat animo yang tinggi terhadap model Fiat. Ini menjadi salah satu produk yang mereka pasarkan, dan sejak kemunculannya pada IIMS 2013 langsung mendapat pesanan, yakni lewat citycar premium Fiat 500 dan Fiat 500C (Cabriolet). Walau belum secara resmi diluncurkan, sebanyak 105 mobil sudah dipesan.

Ini menjadi semacam pembuka bagi model edisi khusus Fiat 500 Vintage 1957. Para konsumennya yang memang berada pada pasar khusus para pehobi pun memudahkannya untuk memasarkan mobil ini. Mereka mengaku siap menjualnya, tetapi pihak prinsipal masih belum membuat kesempatan.

"Kalau gak salah ada edisi Fiat yang 1967. Kalau sampai saat ini sih alokasinya belum dibuka oleh pabrikan kita. Kalau sudah dibuka pasti akan kami kasih tahu. Ini karena market-nya ada. Pemerhati mobil collection edition, limited edition, kan selalu ada," kata Rieva Muchsin, Chief Marketing Officer PT Garansindo Inter Global, dikutip Otosia.com.

Fiat 500 Vintage 1957 sendiri merupakan perayaan 57 tahun merek ini sejak peluncuran pertama Cinquecento 'Nuova' Tampilannya vintage dengan ban bergaris putih pada pelek alloy 16-inci, serta juga sejumlah aksen krom.

Memasarkan mobil Fiat di Indonesia sendiri diakui bukan perkara sulit. Penilaian ini diungkapkan langsung oleh Muhammad Al Abdullah, CEO Chrysler Indonesia, yang memasarkan Fiat di Tanah Air.

Menurut Muhammad Al Abdullah, kemudahan itu tidak lain karena nostalgia dan 'doktrin' dari orang tua mereka yang juga dulunya mengenal atau menjadi pengguna mobil Fiat. Merek ini sudah beredar di Indonesia sejak tahun puluhan tahun lalu.

"Fiat, untuk brandnya, untuk history cukup kuat. Artinya dari tahun 60-an 70-an sudah eksis. Tapi untuk produk line-up yang tahun sekarang lebih banyak ke kaum muda sebenarnya. Tapi kaum muda ini juga punya doktrin brand dari orang-orang tuanya kan. Orang zaman dulu yang punya uang, punya Fiat juga biasanya kan. Jadi penularan itu diharapkan masih ada sampai saat ini," ujarnya dalam kesempatan berbeda.

Sumber: Otosia.com