Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

3 Hari Sekali Terjadi KDRT di Batam
Oleh : Hendra / Magid
Jum'at | 10-12-2010 | 15:40 WIB

Batam, batamtoday - Kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) masih cukup marak terjadi di Kota Batam. Sepanjang tahun 2010, tindak kejahatan KDRT terjadi hampir tiap 83 jam sekali, atau sekitar 3 hari untuk satu kali catatan kejahatan ini.

Dari data yang berhasil dihimpun batamtoday, Jum'at (10/12/2010), tercatat sebanyak 105 kasus KDRT yang ditangani kepolisian. Yang terungkap atau berhasil diselesaikan polisi mencapai 85 kasus.

"Total untuk Polresta dan Polsek di bawah wilayah hukum Polresta Barelang, ada 105 kasus KDRT," ujar Kabag Ops Polresta Barelang, Kompol Muhammad Soleh.

Laporan KDRT tertinggi diterima Polresta Barelang yakni 40 kasus, sisanya menyebar di sejumlah Polsek di Batam. Polsek Lubuk Baja tercatat telah menangani laporan KDRT sebanyak 10 kasus, dengan pengungkapan 8 kasus atau sekitar 80 persen. Sedangkan Polsek Batuampar menangani 6 kasus KDRT dengan pengungkapan 6 kasus atau 100 persen.

Untuk Polsek Sekupang telah mencatat laporan KDRT sebanyak 11 kasus, dengan penyelesaian 11 kasus atau 100 persen. Polsek Batuaji telah menerima laporan KDRT sebanyak 1 kasus, dan pengungkapan 1 kasus  atau 100 persen. Sedangkan Polsek Nongsa menerima laporan 6 kasus KDRT dan pengungkapan 6 kasus.

Sementara Polsek Batam Center (Batam Kota.red), tercatat menerima laporan KDRT sebanyak 14 kasus dengan pengungkapan 9 kasus, sisanya masih dalam proses. Sedangkan Polsek Bengkong mencatat 9 kasus dengan pengungkapan 5 kasus. Yang terakhir, catatan KDRT di Polsek Sagulung, dimana polisi telah menerima sebanyak 8 kasus dengan pengungkapan 8 kasus atau 100 persen terselesaikan.