Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Ringo Starr: The Beatles Beruntung Memiliki Saya Sebagai Drummer Mereka
Oleh : Dodo
Rabu | 25-05-2011 | 16:54 WIB
ringo_starr03.jpg Honda-Batam

Lebih Terkenal - Drummer The Beatles, Ringo Starr mengklaim dirinya lebih terkenal dibanding grup legendaris asal Liverpool itu. (Foto : Istimewa)

Liverpool, batamtoday - Ringo Starr yang masuk The Beatles menggantikan Pete Best dua tahun setelah terbentuknya The Beatles di tahun 1960 sebelumnya adalah drummer Rory And The Hurricanes. Starr meyakini bahwa The Beatles sangatlah beruntung merekrutnya dari bandnya terdahulu, walaupun ia yakin Rory and The Hurricanes pada saat itu lebih terkenal dari The Beatles yang baru akan memulai perjalanan karier mereka.

Dikutip dari situs Rolling Stone, Ringgo mengatakan kepada Daily Mail’s Live Magazine seperti dikutip dari NME.com, “Di Liverpool, saya jauh lebih terkenal dari mereka (The Beatles). Pada saat itu Rory and The Hurricanes adalah salah satu band yang diperhitungkan di Liverpool. Kami memiliki setelan jas, yang menjadi klaim sukses kami. Mereka (The Beatles) beruntung mendapatkan saya. Bukan hanya saya adalah seseorang yang cukup diperhitungkan, tetapi saya adalah drummer yang keren.”

Starr juga berbicara mengenai persahabatannya dengan Paul McCartney yang menjadi salah satu musisi tamu di album terakhirnya, Y Not, “Kami adalah sahabat baik, ketika kami ada di negara yang sama kami akan bertemu dan bertemu selayaknya sahabat. Ia bernyanyi dan bermain untuk album terakhir saya dan sayapun sebaliknya bermain untuk beberapa lagu di albumnya. Kami adalah dua orang yang mengalami semua perjalanan bersama The Beatles dan masih ada di sini hingga sekarang.”