Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Sekawanan Bebek 'Seruduk' Malaysia Airlines di Nepal
Oleh : Redaksi
Senin | 24-03-2014 | 09:33 WIB
malaysia-airlines1.jpg Honda-Batam
Malaysia Airlines.

BATAMTODAY.COM, Kathmandu - Maskapai penerbangan Malaysia Airlines nyaris menambah daftar bencana. Pesawat dengan nomor penerbangan MH114 dari Kuala Lumpur, yang mengangkut 180 penumpang dan kru, barhasil lolos dari bencana ketika mendarat di bandara internasional Tribhuvan, Nepal, Jumat (21/3/2014) malam kemarin.

Seperti dilaporkan Khatmandu Post, sekawanan bebek menubruk kaca depan pesawat  saat mendarat di landasan pacu pada pukul 10.45 malam waktu setempat. Pihak berwenang di bandara tersebut mengatakan, landasan pacu yang dilalui pesawat itu dipenuhi dengan pecahan kaca dan bangkai bebek. Namun tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

Sayangnya, kru kokpit Malaysia Airlines tidak segera menginformasikan kejadian itu ke Pengawas Lalu Lintas Udara (ATC). Kapten pesawat baru melaporkan jika moncong pesawat itu diduga telah diseruduk burung, setelah kru Jet Airways melaporkan ke otoritas bandara.

"Insiden itu terungkap setelah seorang pilot dari Jet Airways yang mendarat beberapa menit setelah Malaysia Airlines, memberitahu kami penampakan potongan kaca di landasan pacu," kata seorang petugas ATC yang tidak disebutkan namanya itu.

Setelah diperiksa, petugas bandara menemukan setidaknya 10 ekor bebek mati dan potongan-potongan kaca berserakan di landasan. Puing-itu puing dibersihkan dan bandara kembali beroperasi normal setelah setengah jam.

Penerbangan Malaysia Airlines terbang ke Kuala Lumpur pada pukul 23.00 setempat, terpaksa dibatalkan. Semua penumpang yang dipesan pada penerbangan selanjutnya ditransfer ke Soaltee, Annapurna dan Hotel Hyatt Regency. Barulah sekitar pukul 03.30 pesawat tersebut lepas landas ke Kuala Lumpur setelah dilakukan perbaikan. (*)

Editor: Roelan